DDII Gelar Seminar Implementasi Ekonomi Islam Bekerjasama Pemkab Abdya

oleh -100 views
Suasana Seminar

Blang pidie-aceh barat daya, Suara Indonesia-News.Com – Dewan Dakwah Islam Indonesia bersama dengan pemerintah Aceh Barat Daya, menggelar seminar internasional implementasi ekonomi islam di Gedung DPRK Abdya,senin(10/8/2015) pagi,yang dibuka oleh Bupati Abdya Jufri Hasanuddin,seminar yang di ikuti oleh peserta dari Thailand dan Malaysia ini juga mengundang pemateri dari dalam dan luar negeri diantaranya Prof.DR Patmawati Ibrahim,pakar ekonomi syari’ah dan zakat dari Malaysia dan Prof DR Tgk H Muslim Ibrahim.MA,guru besar UIN Ar Raniry Banda Aceh.

Dalam sambutannya Bupati Abdya Jufri Hasanuddin berharap kegiatan ini dapat memberi kontribusi bagi perekonomian islam,”kami memahami acara ini tentu sangat kecil dibandingkan acara lainnya baik nasional maupun internasional,kami berharap kegiatan ini dapat memberi kontribusi bagi perekonomian islam kedepannya” Jufri mengakui sistim ekonomi islam menjadi acuan yang terbaik,karena sistim ekonomi kapitalis menjadi sistim yang menggerogoti perekonomian dunia.

Dihari pertama penyelenggaraan seminar kelas dunia di negeri breuh sigupai ini,akan membahas seputar pengelolaan zakat sebagai instrument penerapan di era kontemporer,yang merupakan pengalaman dari negeri jiran Malaysia oleh Prof.DR Patmawati Ibrahim dan sesi kedua dan Prof DR Tgk H Muslim Ibrahim.MA  membahas perkembangan syari’at islam dalam penerapan ekonomi syari’ah di Aceh dan besok di hari kedua akan menghadirkan pemateri Prof DR Didin Hafidhuddin MS,Ketua BAZNAS Pusat dan Direktur pasca sarjana UIKA Bogor,dengan materi Fiqh,Zakat,Infaq dan pemanfaatannya di Indonesia,serta di tutup oleh pemateri Kepala Baitul Mal Provinsi Aceh DR.Armiadi Musa.MA dengan materi Pengelolaan zakat,infaq dan sadaqah untuk pemberdayaan ekonomi umat.

Selain peserta dari luar negeri,kegiatan ini juga diikuti oleh peserta dari Pondok Pesantren serta Mahasiswa dan sejumlah masyarakat Abdya.(N).

Tinggalkan Balasan