Jaga Sinergitas Dengan Insan Pers, Pj Bupati Sampang Gelar Silaturrahmi dan Buka Bersama

oleh -50 views
Foto : Pj Bupati Sampang Rudi Arifiyanto menggelar acara silaturrahmi dan buka bersama dengan insan pers Kabupaten Sampang, yang ditempatkan di Pendopo Trunojoyo Kabupaten Sampang. (Ft/Nor/SI)

SAMPANG, Jumat (5/4/2024) suaraindonesia-news.com – Gebrakan menarik dilakukan Pj Bupati Sampang Rudi Arifiyanto, agar dapat dekat dan bersinergi dengan insan Pers di Kabupaten Sampang, dengan menggelar acara silaturrahmi dan buka bersama di pendopo Trunojoyo Sampang.

Acara yang dikemas melalui tema “Menjaga Sinergitas Pemkab Sampang Dengan Insan Pers” sebenarnya sangat menarik, tapi jadi kurang menarik karena Pj Bupati Sampang Rudi Arifiyanto, tidak didampingi Sekdakab Sampang Yuliadi Setyawan dan kepala OPD lainnya dilingkungan Pemkab Sampang.

Anehnya lagi, Kepala Diskominfo Amrin Hidayat juga tidak tampak hadir, dengan alasan sakit. Tak pelak, acara yang terkesan monoton karena tidak ada diskusi bareng atau tanya jawab dengan insan pers tersebut, hanya diawali sambutan Sekretaris Diskominfo dan dilanjutkan oleh Pj Bupati Sampang Rudi Arifiyanto.

Tampak hadir di acara tersebut, staf ahli, sekretaris Diskominfo beserta jajaran, Kepala Bakesbangpol dan 100 perwakilan wartawan dari berbagai organisasi wartawan yang ada di Kabupaten Sampang. Sehingga, walaupun acara tersebut bagus jadi kurang menarik.

Dalam sambutannya Pj Bupati Sampang Rudi Arifiyanto, merasa bangga atas semangat dari para insan pers yang sangat kuat untuk memberitakan terkait pembangunan dan segala kejadian yang ada di Kabupaten Sampang.

Baca Juga: Setelah Dicek Tak Ditemukan Tindak Pidana, Polisi Buka Kembali Segel Pada Nozle Bio Solar SPBU Madat

Harapannya, wartawan dapat mensupport dengan kegiatan jurnalis yang lebih baik melalui pemberitaan media online dan media sosial lainnya seperti Instagram, tik tok, Facebook, dan yang lainnya.

Terutama, terkait hasil produktivitas yang ada di Kabupaten Sampang seperti garam, tembakau, genting, jambu air, batik, dan yang lainnya. Dengan ikut mendorong dan membranding khusus melalui pemberitaan media online dan media sosial lainnya agar lebih meningkat produktivitasnya.

“Saya mengajak insan pers di Kabupaten Sampang, dapat mewujudkan sinergitas bersama dengan Pemkab Sampang dalam membantu mendorong kemajuan maupun menjadikan Sampang yang lebih baik. Kami menunggu kolaborasi insan pers dalam kemajuan pembangunan di Kabupaten Sampang,” tegas Rudi.

Reporter: Nora
Editor: Amin
Publisher: Eka Putri

Tinggalkan Balasan