Bupati Nias Hadiri Perayaan 40 Tahun Gereja BNKP Jemaat Maranatha di Nias

oleh -376 views

NIAS, Senin (18/3/2019) suaraindonesia-news.com – Minggu istimewa, Gereja BNKP Jemaat Maranatha di Hiliduho, Kabupaten Nias merayakan Hari Jadi Ke – 40 Tahun berdiri di Pulau Nias dengan mengusung tema “Bersyukur Senantiasa dan Jadilah Garam dan Terang”.

Peringatan ke 40 Tahun jemaat Maranatha dihadiri langsung oleh Bupati Nias, Drs. Sokhiatulo Laoli, MM di dampingi Sekda Kabupaten Nias, F. Yanus Larosa, M.AP dan Para Kepala perangkat daerah, Kabag lingkup setda dan Camat Hiliduho, Minggu (17/3).

Bupati Nias meminta agar warga jemaat meningkatkan persatuan dan kesatuan internal Jemaat Maranatha.

“Pada saat ini kita patut bersukacita karena anugerah kasih Tuhan telah menghantarkan jemaat Maranatha pada usia yang ke 40 Tahun,” kata Bupati dalam sambutannya.

Oleh karena itu, kata Bupati, menjadi sebuah keniscayaan bagi seluruh jemaat untuk mengaktualisasikan pelayanan ini ke arah yang semakin baik, sehingga membawa dampak positif bagi perkembangan kehidupan masyarakat serta meningkatkan persatuan dan kesatuan internal Jemaat Maranatha.

Lebih lanjut Bupati Nias mengungkapkan, di usianya yang 40 Tahun nemaat Maranatha pasti sudah banyak melewati berbagai tantangan.

“Proses perjalanan panjang selama 40 Tahun sejak berdirinya Jemaat Maranatha sudah pasti mengalami berbagai dinamika, seperti persoalan suka dan duka dalam mengurus dan menjalankan roda organisasi, perbedaan pendapat yang mengguncang keutuhannya, serta tuntutan ketersediaan sarana dan prasarana di tengah keterbatasan yang di miliki. Tantangan ini semua patut kita renungkan bertapa besar campur tangan Tuhan sehingga Ia mengaruniakan usia yang panjang dalam persekutuan di Jemaat Maranatha,” ucap Bupati dengan nada bersyukur.

Diakhir sambutannya, Bupati Nias mengucapkan selamat hari jadi yang ke 40 tahun Jemaat Maranatha 2019.

Reporter : Topan
Editor : Amin
Publisher : Imam

Tinggalkan Balasan