SAMPANG, Minggu (17/11) suaraindonesia-news.com – Anggota DPRD Jawa Timur, Nurul Huda SHi, MH, menggelar sarasehan tentang Budidaya Tekhnologi Pertanian Berkelanjutan Menuju Kemandirian Pangan, di aula Hotel Bahagia Jl Bahagia, Sampang, Minggu (17/11).
Hadir saat itu, petani dan pemuda Milenial berbagai komunitas serta tokoh mssyarakat dan ulama setempat seperti KH Abdullah Mansyur dan RP Ismail.
Politisi muda dari PPP dan juga Ketua DPD KNPI Sampang ini mengatakan, sarasehan hari ini temanya terkait dengan pertanian. Ini sangat penting karena masyarakat Sampang, sebagian besar berprofesi petani.
“Dengan budidaya tekhnologi pertanian yang berkelanjutan, bisa menghasilkan pertanian yang melimpah menuju kemandirian pangan di Kabupaten Sampang,” jelasnya.
Pada kesempatan itu, Ra Huda panggilan akrabnya tidak hanya membahas masalah pertanian tapi juga tentang kepemudaan. Menurutnya, banyak program kepemudaan di Provinsi Jawa Timur, yang nantinya akan dibawa untuk masyarakat Kabupaten Sampang.
‘Dengan program yang berkaitan dengan kepemudaan itu, diharapkan dapat mensupport kemandirian pemuda Madura, khususnya Kabupaten Sampang,” pungkasnya.
Terakhir ia mengajak kaum pemuda millenial, untuk terus menggelorakan semangat dan ikhtiar membantu Pemerintah dalam mendorong upaya kesejahteraan masyarakat disegala sektor, khususnya pertanian.
“Sehingga dapat mewujudkan kemandirian pangan. Berbuatlah untuk memberikan makna pada orang lain dan masyarakat,” imbuhnya.
Ditegaskannya, sebagai wakil rakyat ia berjanji akan mengupayakan aspirasi dari masyarakat Madura khususnya Kabupaten Sampang, melalui Fraksi PPP di DPRD Jatim, dan disinergikan dengan Lintas Komisi yang ada di DPRD Jawa Timur.