MAMASA, Senin (13/05/2024) suaraindonesia-news.com – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Dalam persiapan untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Mamasa 2024, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) telah membuka pendaftaran bagi pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati.
Sekertaris Umum PKS DPD Mamasa Juan Gayang Pongtiku saat ditemui diruang kerjanya mengatakan, sesuai kesepakatan bersama dengan DPW Partai Keadilan Sejahtera DPD Mamasa membuka pendaftaran mulai tanggal 13 sampai dengan 30 Mei.
Ia mengaku dalam proses penjaringan saat ini dirinya akan terus berkomunikasi dengan DPP dan tidak terlepas kerja sama antara DPD dan DPW.
“Tentunya dengan kriteria secara umum,” Kata Juan saat dikonfirmasi diruang kerjanya, Senin (13/05).
Kata Juan, Kader PKS sendiri mendapatkan mandat dari DPP untuk ikut mendaftar untuk maju di pilkada serentak tahun ini namun kita masih menunggu survei.
Baca Juga: Kunjungi PKS, PDIP Kota Bogor Jajaki Koalisi Merah Putih
“Kalau hasil survei kita dibawah, kita tidak maju,” tandasnya.
Saat ditanya soal dirinya akan maju di pilkada, Juan mengaku siap namun dirinya tetap menunggu hasil survei.
“Kalau surveinya rendah ya kita tidak paksakan untuk maju, prinsipnya perjalanan politik kita masih panjang,” Ungkap Juan Sembari tersenyum.
Selain itu, Juan juga menjelaskan DPP PKS akan turunkan tim survei, untuk kader PKS selain Juan juga masih ada Hj Junuriah.
Reporter: Kang Sukir
Editor: Amin
Publisher: Eka Putri