Pemkot Probolinggo Gelontorkan Puluhan Ribu Paket Sembako Kepada Warga Terdampak Covid-19

oleh -186 views
Foto : Wali Kota Probolinggo, Habib Hadi secara simbolis serahkan bantuan paket sembako kepada warga terdampak Covid-19.

PROBOLINGGO, Kamis (7/5/2020) suaraindonesia-news.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Probolinggo gelontorkan puluhan ribu paket sembako berupa beras @ 10 Kg, Minyak goreng, gula dan mie instan kepada wargannya yang ekonominya melemah/macet karena terdampak Covid-19.

Mengawali pembagian puluhan ribu paket sembako kepada warga tersebut dikawal langsung oleh Wali Kota Probolinggo Hadi Zainal Abidin, bersama Wawali Soufis Subri, Sekda Kota drg. Ninik Ira Wibawati, dan Asisten Tartib Gunawan, Kamis (7/5/20) siang.

Pembagian paket sembako yang pertama hari ini diawali sepuluh kelurahan sudah kami siapkan 20.000 paket sembako yang berupa @ 10Kg beras, 1liter minyak goreng, gula dan mie instan. Minggu depan akan kami semua kelurahan yang ada di Kota Probolinggo.

“Insya Allah estimasi kurang lebih ada 404000 paket sembako,” ungkap Wali Kota.

Wali kota sebutkan bantuan bagi warga yang terdampak covid-19 di kota probolinggo kali ini diluar yang sudah mendapat program PKH, BLT dan program-program lainnya dari pusat dan program Pemprov Jatim lainnya.

“Bantuan ini dicaver oleh APBD Kota Probolinggo. Bantuan ini akan dilaksanakan selama 3 bulan kedepan mulai bulan Mei 2020,” ujar Habib Hadi, panggilan akrab wali kota probolinggo ini.

Ia jelaskan, sistem penyaluran bantuan diserahkan ke masing-masing kelurahan. Dan nanti akan diatur per RW. Sehingga kami bisa memastikan kalau ada yang kelewatan, katanya.

“Bagi warga yang kelewatan sekarang akan kita rapikan, dan datanya akan kita masukkan pada bulan depan. Untuk yang ini kita akan bantu dari Baznas dan dari Korpri,” imbuhnya.

Mudah-mudahan program bantuan ini bisa meringankan beban hidup masyarakat yang terdampak covid-19, pungkas orang nomor satu di kota mangga ini.

Reporter : S.Widjanarko
Editor : Amin
Publisher : Ela

Tinggalkan Balasan