Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Kriminal

LKP3A Fatayat Sumenep Kecam Pemerkosa Santriwati Masalembu dan Pelaku Kekerasan Seksual Teller KCP BNI Prenduan

Avatar of admin
×

LKP3A Fatayat Sumenep Kecam Pemerkosa Santriwati Masalembu dan Pelaku Kekerasan Seksual Teller KCP BNI Prenduan

Sebarkan artikel ini
IMG 20230114 171739
KOMPAK: LKP3A Fatayat NU Sumenep kecam pemerkosa santriwati Masalembu dan pelaku kekerasan seksual pada Teller KCP BNI Prenduan, Sumenep, Madura, Jawa Timur.

SUMENEP, Sabtu (14/01/2023) suaraindonesia-news.com – Rentetan kasus kekerasan seksual di Sumenep, Madura, Jawa Timur, kini diatensi oleh Lembaga Konsultasi Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (LKP3A) Fatayat Nahdlatul Ulama setempat.

“Kelakuan para tersangka ini jelas melanggar semua norma,” ungkap Ketua Fatayat NU Sumenep, Dina pada media ini, dalam keterangannya, Sabtu (14/01/2023).

Dina, panggilan akrabnya, menambahkan, LKP3A Fatayat NU Sumenep ikut turun gunung dalam rangka mengawal proses hukum kekerasan seksual yang sedang ditangani pihak aparat penegak hukum.

“Kalau sudah seperti ini, berarti ini akan jadi tanggungjawab kita secara moral,” imbuhnya.

LKP3A Fatayat NU, sambungnya, akan ikut menguatkan mental korban beserta keluarga hingga tersangka mendekam hukuman seberat-beratnya.

“Tak ada jalur damai, kami dan korban tetap akan mengawal kasus ini hingga tersangka dihukum seberat-beratnya,” katanya lagi.

Seperti diketahui, Sumenep digemparkan dengan rentetan kejadian amoral. Tak selesai soal pemerkosaan dua tersangka pada santriwati asal Masalembu, Sumenep, publik kembali dikagetkan dengan pelecehan seksual pada Teller di Kantor Cabang Pembantu (KCP) BNI Prenduan, Sumenep, yang dilakukan atasannya sendiri.

Baca Juga :  Tragis! Warga Pamekasan Dianiaya Pakai Celurit, Begini Kronologinya

Reporter: Muhammad Iqbal
Editor: Wakid Maulana
Publisher: Nurul Anam