Penjajakan Hubungan Jember-Jepang

oleh -176 views
Bupati Jember Faida berjabat tangan dengan Konjen Jepang Tani Masaki. (Foto : Humas Pemkab Jember)

JEMBER, Selasa (19/3/2019) suaraindonesia-news.com Bupati Jember Faida menerima kunjungan konsulat Jepang di Pendapa Wahyawibawagraha, Selasa (19/3/2019). Keduanya langsung berkoordinasi mengenai peluang untuk kerjasama saling menguntungkan.

Bupati Jember Faida menyodorkan sederet program kepada konsulat Jepang di antaranya bidang UMKM, Pariwisata serta Pendidikan.

“Kita harus saling banyak belajar, karena Jepang ini termasuk yang bisa menginspirasi. Maju tetapi gaya persaudaraan dan tradisinya tidak jauh beda dengan Indonesia,” terang Bupati Faida usai pertemuan.

Bupati menawarkan agenda konferensi di Jember, sekaligus nonton JFC yang akan dihelat pada akhir Juli mendatang. Di samping itu juga pelatihan-pelatihan UMKM.

Konjen Jepang, Tani Masaki, mengatakan, kunjungan dengan tujuan betemu bupati ini adalah pertama kali dilakukan pihaknya. Dan menyampaikan kegiatan kuliah umum di Universitas Jember.

Tani Masaki mengaku tertarik dan terkesan dengan ide bupati. Karena itu, ia mengaku kedepan akan berusaha mendukung dan mencari jalan kerjasama antara Kabupaten Jember dan Jepang.

“Baru ini saya menerima ide ibu Bupati. Jadi saya harus mencari dimana ada peluangnya,” ujarnya.

Tani Masaki mengatakan, salah satu tema pembicaraan di Universitas Jember adalah UMKM, dengan mengenalkan UMKM di Jepang.

“Saya akan mengenalkan UMKM di Jepang dan saya harap bisa sharing informasi,”

Terkait dengan pariwisata, Tani Masaki mengatakan, Jember memiliki peluang yang besar untuk dikunjingi wisatawan luar negeri.

Setelah menonton teaser JFC tahun 2019, Tani Masaki mengusulkan agar JFC mengirim undangan keluar negeri, termasuk Jepang.

“Karena ini sangat menarik,” ucapnya.

Reporter : Guntur Rahmatullah
Editor :Amin
Publisher :Mariska

Tinggalkan Balasan