Musik Gambus Bani dan Balasyik Entertainmen Meriahkan Malam Tasyakuran Akhir Jabatan Bupati Pamekasan

oleh -14 views
Foto: Bupati Baddrut Tamam dan Wakil Bupati Fattah Jasin bersama Bani Grup di malam puncak tasyakuran akhir jabatan, Minggu (25/09) malam.

PAMEKASAN, Senin (25/09/2023 ) suaraindonesia-news.com – Pagelaran musik gambus dari grup Bani dan Balasyik Entertainmen memeriahkan malam puncak akhir jabatan Bupati dan Wabup Pamekasan di depan Pendapa Agung Ronggosukowati, Minggu (24/09) malam.

Pagelaran malam tasyakuran yang bertajuk “Pamekasan Hebat” disponsori oleh Bani Group dengan menampilkan musik gambus yang bernuansa islami dinyanyikan oleh grup gambus Bani Entertainmen dan Balasyik Entertainmen.

Owner Bani Group Ali Zainal Abidin menyampaikan kepada awak media, sangat kagum dan takjub atas suksesnya pagelaran malam tasyakuran di akhir jabatan Bupati dan Wakil Bupati Pamekasan.

Baca Juga: Dandim 0826/Pamekasan Lepas Acara Purna Tugas Bupati Pamekasan

“Bang Ali akan terus mendukung kebijakan Pemerintah Kabupaten Pamekasan, siapapun itu bupatinya baik itu bupati yang sekarang (Baddrut Tamam) dan Pj Bupati selanjutnya Pak Masrukin, Bani Group akan mensupport langsung kebijakan beliaunya,” ucapnya.

“Kami tidak menduga kalau acara malam tasyakuran sehebat ini, sampai-sampai bupati berbisik sama saya, bilang ini acara besar tapi luar biasa sukses,” ungkapnya, menambahkan.

Acara tersebut berkolaborasi dengan Balasyik entertainmen yang dimotori oleh Bang Yahya.

“Saya juga tidak menyangka pelaksanaan acara bisa sehebat ini,” ucapnya.

Bani Group bersama Balasyik akan selalu memberikan yang terbaik untuk Pamekasan Hebat. Oleh karenanya, apapun kebijakan pemerintah pasti didukung.

“Karenanya kita akan terus membuat Pamekasan terus berinovasi, hebat bukan hanya malam hari ini, tetapi hebat selama-lamanya,” tegasnya.

Sementara Bupati Pamekasan Baddrut Tamam dalam akhir masa jabatannya sebagai bupati mengucapkan banyak terimakasih kepada masyarakat Pamekasan yang telah mendukung dan mensupport selama kepemimpinannya.

“Muda-mudahan Pamekasan yang hebat ini kedepannya semakin hebat, semakin maju, semakin sukses,” ujarnya.

Tak lupa Ra Baddrut Tamam juga menyampaikan, Kabupaten Pamekasan masuk dalam 10 kabupaten terbaik di Indonesia melalui lima program prioritas yang meliputi pendidikan, ekonomi, kesehatan, infrastruktur dan reformasi birokrasi.

“Saya sangat bersyukur telah menyelesaikan 5 program prioritas sehingga menjadikan Pamekasan hebat, dengan kerja hebat kita bersama,” paparnya.

“Oleh karena itu, saya ucapkan terima kasih dan mohon maaf jika masih ada kekurangan dari kami selama menjabat 5 tahun menjalankan tugas dan atas kerja hebat semua, bisa mengantarkan Pamekasan hebat. Dan saya harap di tahun 2024 mendatang Pamekasan bisa masuk 10 besar Kabupaten terinovasi di Indonesia,” tutupnya.

Reporter : May
Editor : Wakid Maulana
Publisher : Nurul Anam

Tinggalkan Balasan