ACEH ABDYA, Selasa (20/11/2018) suaraindonesia-news.com – Satuan Sabhara Polres Aceh Barat Daya terus berupaya melakukan tindakan preventif guna memberikan rasa aman bagi seluruh masyarakat seperti halnya kali ini menggelar patroli sambang sat sabhara dengan sasaran tempat rawan kejahatan, rawan laka, rawan macet dan objek Vital lainnya.
Pada pelaksanaan patroli sambang kali ini satsabhara Polres Abdya, Senin (19/11/2018) melaksanakan patroli diseputaran wilayah hukum Polres setempat dan mengunjungi nara pidana (Napi) dilembaga pemasyarakat (lapas) kelas III di Desa Alue Dama, Kecamatan Setia yang dipimpin langsung oleh kasat Sabhara Iptu Amri Chaniago.
Dalam kesempatan tersebut Kapolres Abdya AKBP M. Basori,SIK, melalui kasat Sabhara Iptu Amri Chaniago beserta Anggota lainnya berkomunikasi dan berdiskusi dengan petugas jaga,mengecek jumlah tahanan,kesehatan napi, waktu itu, juga turut menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan siraman rohani kepada tahanan.
Iptu Amri Chaniago juga menyampaikan agar secara berkala setiap beberapa jam sekali melaksanakan patroli khususnya diarea sekitar lapas guna mengantisipasi terjadinya prilaku yang tidak baik.
”Jika ingin aman dan nyaman petugas jaga intensifkan Patroli khusus diareal lapas,” ujarnya singkat.
Reporter : Nazli.Md
Editor : Amin
Publisher : Imam