Pilkada Abdya, Hasil Sementara, Akmal Ibrahim Unggul - Suara Indonesia
Example floating
Example floating
Politik

Pilkada Abdya, Hasil Sementara, Akmal Ibrahim Unggul

×

Pilkada Abdya, Hasil Sementara, Akmal Ibrahim Unggul

Sebarkan artikel ini
IMG 20170216 011406

Reporter: Nazli Md

Abdya-Aceh, Rabu (15/2/2017) suaraindonesia-news.com – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Aceh Barat Daya (Abdya) Muchlis terus mengekor pasangan nomor urut satu, Akmal Ibrahim SH dan Muslizar MT yang unggul sementara.

Di Desk Pilkada Abdya Akmal Ibrahim – Muslizar MT memperoleh suara dari 45 TPS mencapai 5343 suara disusul nomor urut 6 Muchlis Muhdi – Syamsinar 3474 suara dan pasangan Erwanto – Muzakir ND dari Partai Aceh diurutan ketiga dengan perolehan suara sementara  2010.

Baca Juga :  Delapan Partai Pendukung Kawal Pendaftaran Paslon Karna Suswandi dan Khoirani Ke KPU Situbondo

Sementara itu, berdasarkan hasil dari versi Real Count Aceh Research And Consulting (ARC) yang merupakan lembaga non resmi KIP Abdya hingga pukul 17.45 WIB tadi dari total 250 TPS di Abdya, Akmal Ibrahim meraih suara secara merata dengan persentase 34,84 persen.

“Akmal Ibrahim dan Muslizar meraih suara secara merata hampir di seluruh TPS di Abdya,” sebut Asrol kepada awak media.

Baca Juga :  Anggota DPRK PAN Tidak Disiplin Terancam PAW

Disebutkan Asrol, posisi kedua Muchlis – Syamsinar dengan persentase 26,26 persen, posisi ketiga paslon nomor urut 9 dengan persentase 16,86 persen. “Data ini kita ambil berdasarkan dari 250 petugas ARC yang disebarkan 250 TPS. Data ini masih sementara dan bisa berubah-rubah,”tegasnya.

Masih menurut versi ARC, posisi keempat, paslon nomor urut 5, Maidisal-Ruslan dengan persentase 9,3 persen, posisi lima paslon nomor 8, Qudusi – Hamdanidengan persentase 5,99 persen.