SAMPANG, Jumat (3/4/2020) suaraindonesia-news.com – Khotobul Uma etua LSM Gabungan Aktivis Suramadu Anti Korusi (Gasak) Kabupaten Sampang, sejak awal pembentukan Forum Sampang Bersatu (FSB), sudah komitmen penuh menyatakan komitmennya untuk mendukung penuh semua kebijakan dan aturan yang dibuat dalam aturan FSB yang tertuang dalam AD/ART organisasi. Hal itu, dia tunjukkan ketika pengurus FSB menyatakan sikap untuk membentuk Tim Relawan membantu Pemkab Sampang, melakukan pencegahan dan percepatan penanganan Virus Corona atau Covid 19.
Dengan lugas dan tegas, H. Umam panggilan akrabnya menyatakan dirinya selaku Ketua LSM Gasak Kabupaten Sampang, mendukung penuh keputusan pengurus FSB membentuk Tim Relawan Covid 19 membantu Tim Satgas Covid 19 Pemkab Sampang. Tak tanggung–tanggung H. Umam langsung menyatakan dirinya siap berada digaris depan menjadi petugas penyemprot cairan disinfektan.
“Saya tau dan sadar menjadi relawan pencegahan penyebaran virus Corona atau Covid 19, penuh resiko tinggi. Karena di dunia internasional dan di Indonesia sendiri sudah banyak memakan korban jiwa, baik itu tenaga medis maupun tenaga relawan. Tapi saya siap tampil di depan menjadi petugas penyemprot disinfektan, demi kemanusiaan untuk masyarakat Sampang, yang semakin resah dengan terjadinya bencana virus Corona atau Ovid 19,” tandanya disela-sela istirahat usai melaksanakan tugas penyemprotan disinfektan di fasilitas umum dan tempat ibadah.
Pantauan dilapangan, karena terlalu bersemangat ingin membantu masyarakat Sampang, agar terhindar dari virus Covid-19, dengan terus melakukan penyemprotan dibeberapa titik lokasi. Tapi, saat istirahat dia mengatakan dirinya pusing. Namun, saat tugasnya disuruh gantikan pada tim relawan lainnya, dengan tegas H. Umam mengatakan dirinya masih siap dan sanggup melaksanakan dan menyelesaikan tugas dengan baik.
“Tadi kepala saya agak terasa pusing, mungkin kelelahan karena melakukan penyemprotan disinfektan dibeberapa titik lokasi. Atau bisa jadi kepala saya agak pusing karena terlalu banyak mencium bau obat disinfektan yang disemprotkan. Setelah selesai melaksanakan tugas penyemprotan saya merasa puas dan bangga, karena bisa membantu masyarakat Samping,” tandanya.
Reporter : Nora/Luk
Editor : Amin
Publisher : Ela


									










