BOGOR, Jumat (14/12/2018) suaraindonesia-news.com — Guna meningkatkan silaturahmi dan memperat jalinan kerja sama yang telah dibangun selama ini dengan Media, Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Pakuan Kota Bogor mengadakan Media Gathering dengan mengambil lokasi di Dharmawan Park Babakan Madang, Sentul, Kabupaten Bogor, Jumat (14/12).
Sekitar 50 wartawan dari berbagai media cetak dan elektronik di Kota Bogor mengikuti sejumlah kegiatan, berbagai macam game pun disuguhkan untuk membangun kekompakan. Pada saat game berlangsung, canda dan tawa pun terlihat dan dinikmati seluruh awak media yang ikut serta.
Asisten Manager Humsos PDAM Tirta Pakuan Kota Bogor, R Poppy Rustanti mengatakan bahwa agenda tahunan itu rutin dilaksanakan sebagai ajang bersilaturahmi antara wartawan dengan PDAM Tirta Pakuan Kota Bogor sekaligus yang tak kalah pentingnya untuk menyampaikan berbagai program dan prestasi yang telah diraih setiap tahunnya.
Baca Juga: BBRP Kembali Bersinergi dengan Elemen Masyarakat, Bantu Korban Puting Beliung
“Alhamdulillah jalinan kerja sama dan silaturahmi yang baik antara kami dengan wartawan ini tetap terjaga dengan baik. Berbagai program kerja dan beragam informasi pun tersampaikan dengan baik kepada masyarakat (pelanggan) atas bantuan pemberitaan dari rekan-rekan media ungkap Poppy.
Sementara salah satu wartawan dari Kupas Merdeka, Dody Kurniawan yang mengikuti acara Media Gathering tersebut mengatakan bahwa dirinya menyambut baik acara yang dimotori PDAM Tirta Pakuan tersebut.
Menurutnya, dengan diadakannya Media Gathering, maka hubungan antara media dengan Dinas maupun BUMD khususnya dengan PDAM Tirta Pakuan akan semakin erat.
“Saya mendukung Media Gathering ini, semoga BUMD maupun Dinas lain mencontoh PDAM Tirta Pakuan Kota Bogor,” pungkasnya.
Reporter : Iran G Hasibuan
Editor : Agira
Publisher : Imam