Tiga Bulan Pelayanan Terpadu Kemenag Sampang Terima 2714 Layanan

oleh -220 views
Foto : Selama tiga bulan sejak dibuka secara resmi sistem pelayanan terpadu servis prime dilingkungan Kemenag Sampang, telah menerima 2714 layanan dari semua pelayanan. (Foto: Nor/SI).

SAMPANG, Jumat (19/11/2021) suaraindonesia-news.com -Selama 3 bulan sejak dibuka secara resmi pada 30 Agustus 2021, sistem pelayanan terpadu servis prime melalui aplikasi PTSP digital, dilingkungan Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sampang, sudah menerima 2714 layanan masuk untuk semua pelayanan.

Dari 2714 layanan yang masuk sebanyak 2655 yang sudah di proses. Termasuk ASN yang menyetor absensi dan laporan kinerja bulanan.

“Dari tingkat kepuasan sangat memuaskan. Karena, banyak guru yang posisinya jauh seperti dari Kecamatan Karang Penang, Banyuates, Ketapang, Robatal dan yang lainnya tidak perlu ke kantor Kemensg Sampang, cukup membuka ling aplikasi yang tersedia,” jelas Kepala Kemenag Sampang, Dr H. Pardi, M. Pdi, melalui Sekretaris Tim Pembangunan Zona Integritas H. Wahyu Hidayat, M. Pdi, MM.

Lanjut Wahyu, atas kesuksesan melaksanakan sistem pelayanan terpadu servis prime dilingkungan Kantor Kemenag Sampang, pada tahun 2022 ditunjuk oleh Kanwil Kemenag Jawa Timur, untuk mewakili sebagai pilot projek pembangunan jona integritas menuju wilayah bebas korupsi (WBK) dan wilayah birokrasi bersih melayani.

“Kami akan selalu kerja optimal dan membenahi segala kekurangan yang ada. Karena harapan kami dengan sistem ini dapat memberikan kemudahan dan kecepatan pelayanan bagi ASN dan masyarakat Sampang pada umumnya. Dengan tetap mengikuti standar operasional yang sudah ditentukan,” pungkas Wahyu Hidayat.

Reporter : Muh. Nora
Editor : Redaksi
Publisher : Syaiful

Tinggalkan Balasan