Berita

Puskesmas Lhang Lauching Posyandu Remaja ‘Melenial handal’

Avatar of admin
×

Puskesmas Lhang Lauching Posyandu Remaja ‘Melenial handal’

Sebarkan artikel ini
IMG 20201020 190934
Usai launchig posyandu remaja melenial handal Kadinkes Abdya, Safliati STT, M.Kes, camat Setia, Raifin, kapus lhang, dr Hessi Arfina dan keuchik Faisal serta lainnya saat foto bersama dengan para remaja di Aula Kantor Keuchik Gampong (Desa) Rambong Kec. Setia.

ABDYA, Selasa (20/10/2020) suaraindonesia-news.com – Dalam upaya menwujudkan generasi penerus sehat, kreatif dan bermartabat Dinas Kesehatan Aceh Barat Daya (Abdya) melalui Puskesmas Lhang, Kecamatan Setia melaunching Posyandu Remaja melenial handal di Gampong (Desa) Rambong, Kecamatan setempat.

Pembentukan Posyandu remaja yang baru pertama dilakukan di Kabupaten Abdya tersebut disaksikan langsung oleh penanggung jawab Pelayanan Kesehatan Peduli Remaja (PKPR) Dinas Kesehatan Provinsi Aceh, Susi Harianti, Kadinkes Abdya, Safliati STT, M.Kes, Camat Setia, Raifin dan Keuchik Rambong Faisal,Tuha peut aparatur Desa serta undangan lainnya.

Di dalam sambutannya, Kapus Lhang, dr Hessi Arfina menyebutkan, sasaran dari posyandu milenial tersebut adalah anak remaja 10 – 18 tahun yang masih sangat rentan dan perlu perhatian serius dari semua kalangan.

“Kehadiran Posyandu Remaja ini sebagai bentuk usaha lebih kita yang melibatkan remaja sebagai salah satu segmen krusial dari sisi pelayanan kesehatan jarang tersentuh untuk meningkatkan “awarness” remaja,” ujar dr Hessi.

Selanjutnya, dr Hessi mengungkapkan pentingnya menjaga kesehatan remaja, pembentukan posyandu remaja diharapkan bisa menjadi awal kegiatan yang berupaya kesehatan berbasis masyarakat (remaja).

“Kegiatan ini dilakukan untuk memantau kesehatan remaja dengan melibatkan remaja itu sendiri, sehingga dapat memantau kesehatan remaja, terutama dapat menghindari remaja dari hal-hal yang negatif menjadi remaja yang produktif,” tegas dr Hessi.

Karena itu, lanjutnya, posyandu remaja yang baru pertama di Abdya itu mengambil tema “melalui posyandu remaja kita wajibkan generasi penerus yang sehat produktif dan bermartabat” itu dapat dicontoh oleh Desa-desa lainnya.

“Kami berharap Desa lain khususnya di Kecamatan Setia dan pada umumnya Kabupaten Abdya dapat membentuk posyandu remaja, karena permasalahan kesehatan remaja bukan hanya tanggung jawab Dinas Kesehatan saja,” pungkas dr Hessi sembari mengatakan, posyandu remaja di Gampong (Desa)Rambong itu akan dilaksanakan dua kali, terakhir pada bulan November mendatang.

Sementara itu, Keuchik Rambong, Faisal yang dimintai tanggapannya atas pembentuka posyandu remaja di Desanya tersebut mengaku senang dan mengapresiasi atas dirintisnya posyandu remaja itu mengatasi dan meminimalisir kegiatan negatif yang kemungkinan terjadi pada remaja seperti masalah narkoba, kriminal, dan sebagainya.

“Secara tidak langsung keberadaan posyandu remaja ini mampu membantu kita dalam memberdayakan remaja untuk melakukan hal-hal positif seperti lebih peduli akan kesehatan mereka,” tukas keuchik Faisal.

Reporter : Nazli
Editor : Amin
Publisher : Ela