Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Berita

Persimpangan Empat Kebun Lama Langsa Diaspal

Avatar of admin
×

Persimpangan Empat Kebun Lama Langsa Diaspal

Sebarkan artikel ini
342d74ce cd45 471f 8d34 01a0b604af27
Foto: Suasana proses pengaspalan di seputaran jalan Panglima Polem menuju kebun lama langsa. (Foto: Rusdi/SI)

LANGSA ACEH, Rabu (16 Agustus 2017) suaraindonesia-news.com – Pihak masyarakat di seputaran jalan Panglima Polem menuju kebun lama langsa, sekarang ini sangat terbantu lantaran aspal di persimpangan jalan yang dulu terlihat hancur sudah diaspal perbaikan baru oleh pihak Dinas Pekerjaan Umum Langsa. Pernyataan tersebut disampaikan, Budiman salah satu warga setempat kepada media ini.

“Saya sebagai masyarakat dan warga sekitar merasa senang dengan di aspalnya seputaran jalan Panglima Polem menuju kebun lama langsa, karena memang sudah hancur dan seharusnya sudah diperbaiki,” terangnya. Baca Juga: Pemkot Langsa Lepas 165 JCH Menuju Tanah Suci

Baca Juga :  Pandu Jalannya Rakor Harmonisasi Perancangan Perda, Harniati Harapkan Peranan Kantor Wilayah

Pantauan suaraindonesia-news.com di lokasi pekerjaan yang sedang dikerjakan, dana kegiatan pengaspalan tersebut, bersumber dari DID Tahun 2017 sebesar Rp. 149.740.000. (seratus empat puluh sembilan juta, tujuh ratus empat puluh ribu). yang dilaksanakan oleh rekanan CV. Nuzul Sejahtera, dan masa pekerjaan 23 Agustus 2017.

Baca Juga :  Ketua KIP Agusni AH: 1.147 Orang Daftar PPS Di Langsa

Lanjut warga lain di tengah – tengah pekerjaan tersebut yang dihimpun media ini, Udin, menjelaskan sepengetahuan dirinya Aspal yang digunakan sangat berkelas untuk digunakan oleh semua pemilik kendaraan umum.

“Kami disini langsung melihat kualitas aspal benar – benar bagus, lantaran lebih banyak digunakan aspal dari pada campuran lainnya,” ujar Udin singkat.(Rusdi Hanafiah).