RegionalSosial Budaya

Penggiat GTP Berkolaborasi Dengan Komunitas Run For Indonesia Bogor Tanam Pohon

Avatar of admin
×

Penggiat GTP Berkolaborasi Dengan Komunitas Run For Indonesia Bogor Tanam Pohon

Sebarkan artikel ini
asa
Penggiat GTP Berkolaborasi Dengan Komunitas Run for Indonesia Bogor Usai Menanam Pohon Di Perum Budi Asri

BOGOR, Minggu (21/10/2018) suaraindonesia-news.com – Komunitas Gerakan Tanam Pohon (GTP) selalu rutin menanam pohon setiap hari minggu. Hanya saja penanaman kali ini (penanaman ke 192) ada pebedaan dengan minggu minggu sebelumnya. Sejak penanaman pertama hingga penanaman yang ke 191, penggiat GTP selalu menanam di instansi seperti kelurahan, kecamatan, sekolah sekolah, yayasan dll, tapi kali ini penggiat GTP menanam pohon di Jl. Komplek IPB Perumahan Budi Asri, dengan tema “Menanam dari Rumah ke Rumah.”

Kegiatan penanaman ini sendiri berkolaborasi dengan komunitas Run for Indonesia Bogor yang diketuai oleh Arbi Natakusuma.

Menurut salah satu inisiator GTP Heri Cahyono, penggiat GTP, baru pertama kali ini melakukan Gerakan Tanam Pohon dari rumah ke rumah.

Ditambahkan Heri, untuk penanaman pohon di Perumahan Bidi Asri tersebut berjumlah 16 jenis pohon buah-buahan.

Baca Juga: Melalui JNE, PWI Kota Bogor Kirimkan Bantuan Untuk Korban Bencana Sulteng 

“Semoga kegiatan ini dapat menjadi inspirasi masyarakat Bogor untuk menanam pohon, agar Kota Bogor kembali menjadi lebih asri,” ungkapnya.

Heri Cahyono berharap, dengan adanyanya komunitas GTP ini, segenap masyarakat Kota Bogor khususnya warga perumahan dapat bekerjasama dengan GTP dalam kegiatan tanam pohon.

Sementara Ketua Run for Indonesia Bogor Arbi Nata Kusuma menuturkan, bahwa Komunitas Run for Indonesia sangat mendukung kegiatan tanam pohon yang dilakukan oleh GTP untuk mendapatkan lingkungan yang sejuk demi mencapai gaya hidup yang lebih sehat.

Reporter : Iran/Vio
Editor : Amin
Publisher : Imam