SUMENEP, Minggu (16/12/2018) suaraindonesia-news.com — Dalam rangkaian peringatan Hari Jadi Kabupaten Sumenep ke 749, dan peringatan Hari Ibu tahun 2018, Pemerintah ujung timur pulau Madura menggelar Pameran Pambangunan, terhitung sejak Minggu – Senin (16-17 Desember 2018).
Pameran pembangunan se-eks Kawedanan Bluto yang meliputi Kecamatan Bluto, Saronggi, Lenteng dan Gili Genting menyajikan beragam produk unggulan masing masing Desa.
Untuk Desa Lobuk sendiri, menyajikan beragam makanan siap saji berupa seafood, Bakso ikan, termasuk juga olahan teri Crispy, stick udang, Poka’ dan sinom khas Lobuk.
Selain itu, miniatur perahu dengan pernak pernik lampu hias khas warga pesisir pantai menambah cantik ruang pameran pembangunan. Beberapa foto kegiatan pembangunan baik infrastruktur, maupun agenda pemberdayaan desa turut dipajang.
Kepala Desa Lobuk, Mohammad Saleh menjelaskan, adanya pameran pembangunan ini, akan menjadi ajang persaingan yang produktif di setiap desa menuju desa yang inovatif.
“Agenda seperti ini patut kita sambut baik, selain untuk memamerkan produk khas yang menjadi unggulan desa, ini juga bisa menjadi ajang persaingan yang inovatif di setiap desa,” terangnya, Minggu (16/12/2018) malam, ditemui di lokasi pemeran.

Pria lulusan S2 pendidikan ini tampak semangat memaparkan setiap produk yang menjadi unggulan di desanya, ditemani ketua TP PKK Desa Lobuk, mereka tampak telaten menjelaskan satu persatu setiap produk yang mereka pamerkan kepada pengunjung.
Pantauan di lokasi, Kecamatan Bluto yang terdiri dari 20 desa kompak memamerkan produk kerajinan tangan hingga olahan yang menjadi ciri khas setiap desa, perwakilan kecamatan se dapil II, beberapa OPD seperti Dinas Sosial, Bakesbangpol, Inspekturat, Dispertahortbun dan Gapoktan kecamatan Bluto, termasuk pula BPRS Bhakti Sumekar tambak memajang produk yang menjadi unggulan mereka.
Reporter : Dewi
Editor : Agira
Publisher : Imam












