Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Berita UtamaRegional

Mahasiswa PMII UNIBA Madura Gelar Aksi Demonstrasi, Desak Evaluasi Kalender Event Disbudporapar Sumenep

Avatar of admin
×

Mahasiswa PMII UNIBA Madura Gelar Aksi Demonstrasi, Desak Evaluasi Kalender Event Disbudporapar Sumenep

Sebarkan artikel ini
IMG 20240722 182851
Foto: Puluhan Mahasiswa PK PMII UNIBA Madura Lakukan aksi demonstrasi ke kantor Disbudporapar Sumenep.

SUMENEP, Senin (22/07) suaraindonesia-news.com – Pengurus Komisariat Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Universitas Bahaudin Mudhary Madura (PK PMII UNIBA Madura) menggelar aksi demonstrasi di depan kantor Kebudayaan, Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata (Disbudporapar) Sumenep. Mereka mendesak agar kalender event yang disusun oleh Disbudporapar segera dievaluasi.

Aksi demonstrasi ini dipimpin oleh Deky Dwi Kurniawan, Ketua Komisariat sekaligus koordinator umum (Kordum) aksi. Menurut Deky, kalender event yang disusun oleh Disbudporapar tidak berdasar pada urgensi masyarakat dalam meningkatkan ekonomi lokal.

“Kalender event ini lebih mengedepankan kepentingan politik terkait Pilkada 2024 daripada kebutuhan nyata masyarakat,” kata Deky saat berorasi di depan kantor Disbudporapar Sumenep.

Dalam orasinya, Deky menyebutkan bahwa banyak event yang diadakan terkesan dipaksakan, seperti acara layangan putus, yang menurutnya lebih cocok diadakan oleh organisasi pelajar seperti OSIS. Ia juga menyoroti bahwa dana yang dialokasikan untuk event-event tersebut tidak sebanding dengan target Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang sebesar Rp 874 juta.

Baca Juga :  DKPP Sumenep Dorong Transformasi Pertanian Lewat Temu dan Bazar Tani

Baca Juga: Bupati Sumenep Gelar Santunan Anak Yatim dan Promosi Wisata di Pulau Gili Labak

“Disbudporapar seharusnya mampu menyumbang PAD yang lebih besar dengan banyaknya event yang digelar. Namun, kenyataannya, anggaran tersebut lebih banyak dihabiskan untuk euforia tanpa memberikan dampak ekonomi yang signifikan,” tambah Deky.

Ia menekankan bahwa idealnya kalender event dirancang satu tahun sebelumnya dengan target yang jelas dan strategi yang mencakup semua kalangan masyarakat, baik di kota maupun di desa.

Baca Juga :  Bupati H Ashari Tambunan Ungkap Deli Serdang Miliki Berbagai Potensi

Menanggapi demonstrasi ini, Kepala Dinas Disbudporapar Kabupaten Sumenep, Mohammad Iksan, menyatakan kesediaannya untuk menerima kritik dan evaluasi demi perbaikan ke depan.

“Silahkan sampaikan evaluasinya dan akan saya tindak lanjuti,” pungkasnya saat dimintai keterangan melalui WhatsApp.

Reporter: Ari
Editor: Amin
Publisher: Eka Putri