Kades Cijengkol, Sampaikan Program Desa Melalui Pengajian Rutin - Suara Indonesia
Example floating
Example floating
Advertorial

Kades Cijengkol, Sampaikan Program Desa Melalui Pengajian Rutin

×

Kades Cijengkol, Sampaikan Program Desa Melalui Pengajian Rutin

Sebarkan artikel ini
IMG 20170909 220958
Foto: Kepala Desa Cijengkol Muhammad Aminudin memakai Peci hitam Saat Melaksanakan Pengajian se Desa Cijengkol.

LEBAK, Suara Indonesia – Muhammad Aminudin Kepala Desa Cijengkol, Kecamatan Cilograng, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, Berkomitmen akan menyampaikan program Desanya melalui kegiatan pengajian rutin bulanan yang akan diadakan mulai awal bulan tahun 2018 akan datang.

“Ini kami laksanakan dengan tujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar kampung yang ada di Desa Cijengkol dan untuk meningkatkan iman dan ketaqwaan masyarakat terutama kaum ibu ibu,” terang Aminudin pada saat acara pengajian rutin di Desanya.

Baca Juga :  Keluarga Besar Puskesmas Galis Pamekasan Beserta Staf dan Jajaran Mengucapkan Selamat Hari Raya idul Fitri 1445 M / 2024 M

Selain itu, menurutnya juga agenda tersebut dalam rangka menyampaikan program Desa termasuk juga program Pemerintah Kabupaten Lebak.

Menurutnya dalam acara itu nantinya juga akan diadakan rapat Ketua RW dan RT se-Desa Cijengkol dan di hadiri para tokoh agama dan tokoh masyarakat, termasuk Tokoh pemuda.

Baca Juga :  KPU Lebak Mulai Pasang APK Pilkada

“Transparansi Anggaran Desa dalam pengajian rutin bulanan pun saya akan sampaikan termasuk setiap program Pemerintah,” ujarnya.

Ia menambahkan, dalam kegiatan pegajian rutin itu pemerintah desa bisa menyampaikan Program Desa Langsung ke Masyarakat.

“Namun yang paling berarti lagi. Kita bisa mendengarkan tausyiah dari penceramah,” tukasnya. (Abdul Kohar)