FPR Menilai, Wacana Pembentukan Badsus Kepulauan Masih Sebatas Onani Pemikiran Para Legislator - Suara Indonesia
Example floating
Example floating

FPR Menilai, Wacana Pembentukan Badsus Kepulauan Masih Sebatas Onani Pemikiran Para Legislator

×

FPR Menilai, Wacana Pembentukan Badsus Kepulauan Masih Sebatas Onani Pemikiran Para Legislator

Sebarkan artikel ini
Ach. Syafi Sekretaris FPR
Ach. Syafi Sekretaris FPR

Reporter : Suryadi

Sumenep, Senin 19/9/2016 (Suaraindonesia-news.com) – Forum Pemuda Raas (FPR) mengkritik pedas para pemangku kebijakan Sumenep, Madura, Jawa Timur yang dinilai tidak serius dalam pembentukan badan khusus (Badsus) kepulauan.

Ach. Syafi Sekretaris FPR mengatakan bahwa wacana pembentukan badan khusus kepulauan hanya sekedar pandangan politis belaka.

“Kita sudah melakukan diskusi dengan teman-teman pemuda kepulauan lainnya ,dan hasilnya menilai bahwa masih tidak ada keseriusan dari pemerintah untuk pembentukan itu,” ujarnya.

Baca Juga :  60 Perangkat Desa Kecamatan Seunedon Aceh Utara Sukses Ikuti Bimtek di Medan

Kekecewaan itu menurutnya sangat berdasar, yakni dengan lemahnya political will dari pemerintah sumenep.

“Kita kan masih belum melihat ,sejauh mana kekuatan politik fraksi dalam hal ini,” tegas syafi.

Jika memang pembentukan badan tersebut serius, maka menurutnya akan ada pandangan khusus dari eksekutif yg dihasilkan dari kajian-kajian di lapangan.

“Ini kan hanya sebatas pandangan fraksi ,kajian strategisnya mana, dasar hukumnya mana?” Kata syafi.

Baca Juga :  Lumajang 247 Dibentuk Untuk Himpun Dana Sosial Kebencanaan

Sebab itu, perlu ada tim yang memang secara khusus menggodok materi pembentukan badan tersebut.

“Saya mengira wacana tersebut masih sebatas onani pemikiran dari para legislator yang kurang mantap,” katanya.

FPR bersama dengan pemuda kepulauan lainnya berkomitmen akan mengawal wacana tersebut sampai tuntas.

“Jangan sampailah wacana itu hilang begitu saja, kita berharap eksekutif dan legislatig serius dalam ini,” tutup syafi kepada wartawan SI.