Pastikan Senpi Stiril, Kapolsek Cepu Periksa Senpi Anggota - Suara Indonesia
Example floating
Example floating
Berita UtamaHukumKriminalRegional

Pastikan Senpi Stiril, Kapolsek Cepu Periksa Senpi Anggota

×

Pastikan Senpi Stiril, Kapolsek Cepu Periksa Senpi Anggota

Sebarkan artikel ini
ghjhg 1
Polres Blora AKBP Saptono SIK MH Melalui Kapolsek Cepu AKP Slamet Riyanto SH.MH. saat melakukan pengecekan Senjata api (senpi)

BLORA, Selasa (20/2/2018) suaraindonesia-news.com – Kapolres Blora AKBP Saptono, SIK, MH melalui Kapolsek Cepu AKP Slamet Riyanto, SH.MH. Melakukan pengecekan Senjata Api (Senpi) dibantu 4 anggota Polsek Cepu yaitu Iptu Sami’an, Bripka Koko Stioko, Iptu Nunut.

“Tujuan pengecekan Senpi ini merupakan rutinitas pengecekan senpi yang dilakukan Setiap Bulan Sekali. Agar anggota senantiasa selalu melakukan kontrol terhadap senjata Api,” terangnya. Selasa (20/2) sore pukul 15.00 Wib.

Sebanyak 25 Senpi dibeber di Polsek Cepu. Senpi tersebut terlihat dalam kondisi bersih dan terawat. Pengisi peluru sudah dalam keadaan terbuka, dan ada beberapa jenis Senpi yang dipampang, yakni 2 Senpi laras panjang.

Pengecekan tersebut dipimpin Kapolsek Cepu AKP Slamet Riyanto, SH, MH, yang mengecek satu per satu senjata yang berjajar di meja itu.

Baca Juga :  Polres Aceh Timur Amankan Pelaku Dugaan Ilegal Loging di Pante Bidari

“Hal yang paling menjadi perioritas adalah kebersihan dan memastikan bagian-bagian senpi berfungsi maksimal,” tutur Slamet.

“Jangan sampai, saat dibutuhkan senpi ini justru bermasalah,” imbuh Slamet.

Selain itu, keadministrasian senjata Api milik per anggota juga diperiksa.

Baca Juga: Ungkap Kasus Pembunuhan, 14 Anggota Terima Reward dari Kapolres Blora 

Slamet juga mengatakan, sebenarnya pengecekan senjata api itu agenda rutin untuk mengetahui kesiapan anggotanya saat melakukan sejumlah pengamanan.

“Kita tidak ingin saat anggota kami menghadapi situasi sulit. Ada sesuatu yang tidak diinginkan malah terjadi. Oleh karenanya, kebersihan senjata api juga perlu kami cek agar tidak macet saat digunakan,” ujarnya.

Apalagi lanjut Slamet, senjata api ini dapat dipergunakan untuk upaya preventif atau bahkan represif. Seperti mengamankan kegiatan-kegiatan masyarakat.

Baca Juga :  Presiden Dorong Penguatan Sinergi TNI-Polri dengan Komponen Bangsa untuk Kemajuan Bangsa

“Termasuk pengamanan pilkada serentak mendatang, mengingat akhir-akhir ini banyak (pengamanan) yang berpotensi mengancam nyawa petugas,” tegasnya.

Pengecekan ini merupakan kedisiplinan anggota agar menghindari penyalahgunaan dalam pinjam pakai senjata api milik kedinasan terutama keseharian melakukan pengamanan dan pengawalan objek vital.

Di hadapan anggota polsek cepu Slamet menyampaikan bahwa tidak semua anggota kepolisian dibolehkan untuk melakukan pengecekan senjata api. Ada beberapa kriteria yang harus dipenuhi anggota kepolisian, termasuk mengikuti tata caranya. mulai pengecekan peluru, membersikan ada teknik tersendiri.

“Senpi adalah Ibarat istri pertama Kemanapun anggota berada harus dibawa dan dilarang menaruh senpi asal asalan.” Pungkasnya.

Reporter : Lukman
Editor : Amin
Publisher : Tolak Imam