LANGSA, Kamis (11/4/2019) suaraindonesia-news.com – Untuk keberhasilan pengamanan pemilu yang jatuh pada tanggal 17 april 2019″ 402 personil Polres Langsa lakukan pembekalan yang dilaksanakan di gedung Aula Hotel Harmoni Kota Langsa.
Pembekalan yang di buka oleh Kapolres Langsa AKBP Andy Hermawan SIK, M.Sc” dalam arahannya saya mengucapkan terimakasi kepada seluruh personil Polres Langsa yang hadir dalam acara pembekalan dalam rangka pengamanan Pemilihan Umum (Pemilu) legislatif dan presiden tahun 2019.
“Saya meminta kepada 402 personil yang terlibat dalam pengamanan di TPS nantinya agar menjaga kesehatannya sehingga tidak ada anggota yang sakit pada saat hari pelaksanaan pengamanan pencoblosan pada tanggal 17 april 2019,” jelasnya.
“Selain itu kita mempunyai buku saku pengamanan pemilu 2019 yang sudah di bagikan, saya harap buku saku tersebut di baca dan di pahami sehingga pada saat pengangamanan kita mengetahui batasan-batasan saat mengamankan TPS” imbuh Kapolres.
Kemudian performance masing-masing di jaga dan jangan lupa lakukan pelayanan kepada masyarakat dengan menggunakan 5S (senyum, sapa, salam, sopan dan santun) pinta Kapolres.
Semoga nantinya pengamanan pemilu 2019 dari awal hingga selesai pencoblosan berjalan aman damai dan sejuk sesuai yang kita harapkan bersama. “Sehingga semua personil yang melaksanakan pengamanan kembali dalam keadaan sehat tanpa kurang suatu apapun,” tandas Kapolres.
Pembekalan pengamanan TPS terhadap personel Polres Langsa juga disampaikan oleh KIP Kota Langsa Samsul Bahri
Dan Panwaslu oleh Afadhal,” tutup Kapolres.
Reporter : Rusdi Hanafiah
Editor : Agira
Publisher : Imam