Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Berita

1880 Guru Terima 12 Miliar Dana Harlindung

Avatar of admin
×

1880 Guru Terima 12 Miliar Dana Harlindung

Sebarkan artikel ini
IMG 20190426 204122
Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekalongan, Soeroso (berdiri di podium) menyampaikan sambutan Sosialiasi Pemberian Bantuan Penghargaan dan Perlindungan Bagi Guru non-PNS di SMP Negeri 7 Kota Pekalongan, Jumat (26/4/2019).

PEKALONGAN, Jumat (26/4/2019), suaraindonesia-news.com – Sebanyak 1880 guru atau tenaga pendidik di Kota Pekalongan menerima Bantuan Penghargaan dan Perlindungan (Harlindung) 2019 total 12 miliar 60 juta dari Pemerintah Kota (Pemkot) Pekalongan. Pemberian ini merupakan bentuk penghargaan atas pengabdian yang dilakukan para guru selama ini.

Walikota Pekalongan, Saelany Machfudz menjelaskan, pemberian Harlindung ini sudah berjalan sejak 2015.

“Sebenarnya ada perubahan dari Pemerintah Pusat juga memberikan. Oleh karena agar tidak dikira double, diberikan sosialisasi pada mereka. Mereka tetap menerima sejumlah yang kami berikan,” tambahnya.

Baca Juga :  Pocil Ramaikan Event "Serbu Durian" 2020

Pemberian bantuan Harlindung untuk tahun 2018 ini, akan dicairkan dalam kurun waktu 3 bulan berturut-turut dan diberikan saat menjelang Bulan Ramadhan. Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekalongan, Soeroso menerangkan, bantuan Harlindung tersebut akan ditransfer langsung ke rekening penerima, sesuai tenggat waktu yang ditentukan.

Tenaga pendidik yang menerima dana Harlindung ialah mereka yang mengajar di tingkat PAUD, SD/MI, SMP/MTs, SMA/RA. Adapun besarannya untuk PTK honorer kategori K2 mendapat Rp 1 juta, dan bagi non K2 sebesar Rp 500 ribu per bulan. Soeroso menambahkan dari dana tersebut bisa disisihkan untuk pembayaran iuran BPJS.

Baca Juga :  DKPP Sumenep Berikan 543 Traktor untuk Tingkatkan Produksi Padi

“Mereka tidak hanya mendapat penghargaan saja, tapi juga dapat perlindungan dari program ini,” pungkas Soeroso.

Reporter : Arsyad
Editor : Amin
Publisher : Dewi