ABDYA, Kamis (19/05/2022) suaraindonesia-news.com – Siswa Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) mengikuti kegiatan Beut (mengaji) Qur’an secara daring, yang berlangsung di halaman SMPN Tunas Nusa Kecamatan Susoh.
Ikut di hadiri, Sekda Abdya Salman Alfarisi, Asisten II Ir Much Tapiq MM, Asisten III Drs H Said Jailani, Kepala BKPSDM, drh. Hj Cut Hasnah Nur, Kadisdik Jauhari, Staf Khusus Kamaruzaman, Kepsek SMPN Tunas Nusa, Salmah Hasan, S.Pd, serta undangan lainnya. Rabu (18/05/2022).
Sekretaris Daerah (Sekda) Abdya, Salman Alfarisi, ST dalam sambutannya mengatakan, Beut Qur’an merupakan ibadah untuk mendekatkan diri kepada Allah.
Menurutnya, banyak harapan dari pimpinan terkait pelaksanaan Beut Qur’an tersebut, diantaranya agar semua lapisan masyarakat lebih baik dan berakhlakhul kharimah.
“Beut Qur’an ini juga bagian visi dan misi Pemerintahan Abdya Bapak Bupati Akmal Ibrahim dan Wakil Bupati Muslizar dalam mewujudkan Kabupaten Abdya yang Islami,” ujar Salman.
Kegiatan tersebut mengusung tema “Dengan Sikula Beut Qur’an Kita Wujudkan Generasi Abdya Yang Intelek dan Berakhlak Qur’an Menuju Abdya Sejahtera dan Islami”.
“Kita bermohon kepada Allah untuk diberikan rahmat kepada kita, keluarga, pimpinan, daerah kita, dan masyarakat kita, semoga Abdya ini aman, tenteram, damai dan sejahtera,” tutur Salman.
Sementara itu, Kepala Sekolah SMP Negeri Tunas Nusa Salmah Hasan, S.Pd mendukung penuh upaya yang dilakukan oleh pemerintah daerah tersebut.
“Namun, kegiatan tersebut upaya yang sangat bagus. Apalagi Aceh di kenal dengan Seramoe Mekkah, kami sangat mendukung,” jelasnya.
“Semoga kegiatan ini berjalan dengan lancar, semoga kedepan anak-anak kita menjadi hafidz hafizah, sehingga ke manapun dan di manapun mereka bekerja, di dalam dada mereka sudah tertanam Alqur’an,” demikian tutupnya.
Diketahui, tercatat sekitar 111 SD dengan jumlah 12.138 siswa, 32 SMP dengan jumlah 5.388 siswa, yang mengikuti program ini. Disamping peserta didik, program ini juga melibatkan seluruh guru dan karyawan sekolah. Program tersebut dijadwalkan selama tiga kali dalam seminggu.
Reporter : Nazli
Editor : Redaksi
Publisher : Ipul