Warga Pencari Kayu Hilang di Sungai Kreung Beukah - Suara Indonesia
Example floating
Example floating
Berita UtamaPeristiwaRegional

Warga Pencari Kayu Hilang di Sungai Kreung Beukah

×

Warga Pencari Kayu Hilang di Sungai Kreung Beukah

Sebarkan artikel ini
dfg 7
Wabup Abdya Muslizar MT didampingi Ny Safra Mulyana bersama warga dilokasi sungai irigasi mata ie.bl.pidie.

ACEH-ABDYA, Selasa (15/1/2019) suaraindonesia-news.com — Senin (14 Januari 2019) sore masyarakat penarik kayu olahan di Gunung gampong Babah Lhueng kecamatan Blangpidie Kitaabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), Hilang terseret arus di sungai Krung Beukah.

Dari informasi yang dihimpun awak media, Muazir (31)dilaporkan hilang saat melakukan penyeberangan sungai dan diperkirakan terjadi sekira pukul 16.00 WIB, Senin (14/1/2019).

Menurut salah seorang warga desa Mata Ie kecamatan Blangpidie,Rudi (32) teman nya Muazir (31)akuinya ia ter jatuh dari atas rakit kayu yang sedang melakukan penyeberangan bersama teman lainnya bernama Jul (28). Tiba-tiba Muazir melompat dari dari atas rakit yang sedang melaju bersama derasnya arus sungai.

“Si Jul bilang pada saya bahwa Muazir sudah jatuh, saya pun langsung lompat dari rakit satu lagi, sempat juga saya lihat dia (Muazir) melambaikan tangannya, tapi tidak sempat saya tangkap,” ungkap Rudi.

Baca Juga :  Wabup Sampang H Abdullah Hidayat Berselawat Bersama Pemuda Kamboja

Sejak dilaporkan hilang, hingga pukul 22.00 WIB korban yang diduga diseret arus tersebut belum juga ditemukan. Pantauan diseputar bendung irigasi desa Babah Lhueng, Wakil Bupati Abdya Muslizar. MT didampingi Ny. Safra Mulyana telah tiba sejak ba’da magrib tadi.

Dibantu warga sekitar, pencarian korban terus dilakukan dengan perahu mesin sederhana milik penambang pasir, serta melakukan penyisiran disepanjang sungai memakai alat penerangan (senter) oleh tim SAR Abdya, personil BPBK Abdya bersama warga setempat.

Sementara itu, pencarian juga ikut Keuchik gampong Mata Ie, Nasruddin AR, Keuchik Babah Lhung, Tgk Fakhrijal, anggota DPRK Abdya, Julinardi, Kapolsek Blangpidie, Iptu Karnopi, Kapolsek Babahrot, Iptu Rizal firmansyah, sekretaris BPBK Abdya dan anggota Koramil Blangpidie, serta personel dan warga yang lainnya.

Baca Juga :  Imam Abu Bakar Meninggal Dunia, Dr. Ir. H. Safrial Ucapkan Husnul Khotimah

“Keluarga dan Istri Tiba”
Sedangkan pihak keluarga Muazir dari desa Adan kecamatan Tangan-Tangan juga telah tiba di sana sekira pukul 20.00 WIB malam ini.

Selain isterinya dan orang tua korban, Keuchik desa Adan juga ikut disana. Sesampai disitu, istri Muazir terlihat menangis histeris hingga tak sadarkan diri, hingga dibawa ke rumah warga setempat untuk ditenangkan.

Badan Penanggulangan Bencana Kabupaten Aceh Barat Daya Amiruddin. S. Spd mengatakan pada pihak media jam sudah menunjukan pukul 23.50 wib Pencarian dihentikan sejenak dilanjutkan besok harinya,
namun pihak BPBK abdya dan SAR abdya tetap siaga di lokasi Pencarian dengan mengunakan penerangan lampu sorot dipesisiran aliran sungai irigasi.

“Kita terus melakukan pemantauan dialiran sungai irigasi dikrung beukah ini,” pungkas Amir.

Reporter : Nazli Md
Editor : Agira
Publisher : Imam