Wanita Tanpa Identitas Tewas Disambar KA di Blora

oleh -228 views
Pihak saat di tkp

BLORA, Selasa (1/5/2018) suaraindonesia-news.com – Mayat perempuan tanpa identitas berusia sekitar 40 tahun tewas disambar kereta api, tepatnya di rel KM 84/100-200 Turut Duku, Wangkot RT/RW 03/02 Desa Kapuan, Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora, Provinsi Jawa Tengah, Selasa (1/5/2018) pagi.

Informasi yang berhasil dihimpun media ini, ciri-ciri perempuan malang yang harus meregang nyawa karena disambar kereta api memiliki tinggi sekirar 150 cm, berat badan 40 kg, rambut pendek, memakai kaos warna hijau baju batik putih, celana hitam.

Menurut saksi mata, Slamet (47) mendapat informasi dari masinis kereta api 2546A bahwa ada orang tertabak di km 84 /100-200, karena penasaran ia bersama Dipo Perkasa, seorang security
mengecek ke Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Kejadiannya sekitar pukul 05.30 WIB pagi tadi, jenis kelaminnya perempuan, ciri-cirinya rambut pendek, memakai kaos warna hijau baju batik putih, celana hitam,” tuturnya.

Karena korban sudah meninggal dunia, akhirnya mereka melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Cepu.

Tidak berselang lama, petugas Polsek Cepu tiba di TKP sekitar pukul 07.30 WIB bersama Tim.

Dalam keterangannya, Kapolsek Cepu AKP Slamet Riyanto menjelaskan, menurut keterangan warga sekitar bahwa korban merupakan gelandangan atau orang gila, sebelum tewas, korban sering duduk di sekitar rel kereta api.

“Korban merupakan gelandangan, disinyalir kurang waras, setelah dicek petugas dan diperiksa, selanjutnya korban di bawa ke RS R Saeprapto Cepu untuk dilakukan pemeriksaan medis,” terangnya.

Dari keterangan dr. Ihsan petugas medis RS. R Soeprapto Cepu terdapat luka di bagian kepala korban. “Korban mengalami luka di kepala,” terangnya singkat.

Informasi yang diterima media ini, mayat tanpa identitas
tersebut dimakamkan sekitar pukul 15.00 WIB di pemakaman Kelurahan Balun, tepatnya di pemakaman umum Megalrejo lingkungan Sambongrejo.

Reporter : Lukman
Editor : Agira
Publisher : Imam

Tinggalkan Balasan