DELI SERDANG, Sabtu (17/12/2022) suaraindonesia-news.com – Wakil Bupati Deli Serdang, HM Ali Yusuf Siregar membuka Mudzakarah-II, Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Deli Serdang yang mengusung tema ‘Meretas Permasalahan Pendidikan, Wakaf, Ibadah Umat untuk Maslahat’.
Acara tersebut berlangsung di Pesantren Al Qomariah yang berlokasi di Jalan Galang, Desa Kotangan, Kecamatan Galang.
Wabup Ali mengatakan, sebagai organisasi yang dilahirkan para ulama, zu’ama dan cendikiawan Muslim yang tumbuh dan berkembang di kalangan umat Islam, kehadiran MUI telah banyak membantu pemerintah.
“Khususnya, MUI Kabupaten Deli Serdang, telah turut serta dalam membantu pemerintah, seperti menyangkut fatwa, penentu kebenaran aliran, menciptakan hubungan harmonis internal umat Islam dan antar umat beragama,” kata Wabup Ali, Sabtu (17/12).
Hal itulah yang membuat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Deli Serdang terus mendukung setiap kegiatan yang dibuat MUI.
“Di samping ajang silaturahmi, juga untuk mendapat masukan-masukan berupa ide, gagasan sekaligus menyamakan persepsi, mencari solusi pada setiap persoalan mengenai lembaga pendidikan Islam, administrasi wakaf dan rumah beribadah. Agar ke depannya setiap administrasi pembangunan untuk kemaslahatan umat di kabupaten ini menjadi lebih baik,” papar Wabup Ali.
Para peserta Mudzakarah-II MUI Deli Serdang juga diharapkan bisa meningkatkan pemahaman serta pengetahuan agar bisa menjadi bekal dalam pengimplementasian di lapangan
“Semoga sinergitas dan kerjasama yang telah terjalin baik selama ini dapat terus berlanjut bahkan ditingkatkan, sehingga visi misi kita bersama dalam mewujudkan Deli Serdang yang maju dan sejahtera dengan masyarakatnya religius dan rukun dalam kebhinekaan segera terwujud,” haranya.
Hadir pula di acara itu, Ketua Bidang Fatwa MUI Provinsi Sumatera Utara, Sanusi Lukman, Ketua MUI Deli Serdang, KH Amir Panatagama, Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Deli Serdang, H Waluyo, Ketua Yayasan Pondok Pesantren Al Qomariah, Ahmad Rasidi Lubis, Panitia Mudzakarah, Basyarudin Lubis, perwakilan Kemenag Deli Serdang, para Ketua MUI Kecamatan se-Deli Serdang.
Reporter : M. Habil Syah
Editor : M Hendra E
Publisher : Nurul Anam