Reporter: Liq
Sumenep, Jumat 02/09/2016 (suaraindonesia-news.com) – Malam puncak dalam rangka memperingati hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 71, Desa Kebunan Sumenep Jawa Timur mengadakan acara gebyar HUT kemerdekaan yang dihadiri oleh Wakil Bupati Sumenep Achmad Fauzi didampingi oleh Kepala Desa Kebunan Abdurahman.
Dalam sambutannya Achmad Fauzi mengatakan bahwa kemerdekaan Indonesia tidaklah didapatkan dengan mudah tapi melalui perjuangan dan pengorbanan dari pejuang pahlawan kita.
“Kita sebagai generasi penerus harus menghormati dan mengisi kemerdekaan Indonesia dengan bekerja keras demi kemajuan bangsa,” jelasnya.
Fauzi juga memanggil anak-anak ke atas panggung untuk mengadakan pertanyaan kepada anak-anak yang bisa menjawab pertanyaan diberikan hadia cash bag berupa uang yang dikasihkan langsung oleh Wabup Fauzi.
“Masyarakat Kebunan sangat antusias menyaksikan gebyar untuk memperingati HUT kemerdekaan dan melihat keakrapan Wakil Bupati terhadap anak-anak,” jelas Ya’kub.
Sampai saat berita diturunkan Wabup Sumenep masih ikut bernyanyi yang diiringi oleh orkes dangdut Samudra Arizona pimpinan Abdurahman.