Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Berita UtamaRegional

Ucapkan Sumpah Janji, Pimpinan dan Anggota DPRD Kota Bogor 2019-2024 Resmi Dilantik

Avatar of admin
×

Ucapkan Sumpah Janji, Pimpinan dan Anggota DPRD Kota Bogor 2019-2024 Resmi Dilantik

Sebarkan artikel ini
IMG 20190927 112246
Ketua DPRD Atang Tristanto (Kiri) bersama para Wakil Ketua DPRD yang telah disumpah.

BOGOR, Jumat (27/09/2019) suaraindonesia-news.com – Empat pimpinan DPRD Kota Bogor telah mengucapkan sumpah dan sah sebagai pimpinan DPRD Kota Bogor masa jabatan 2019 – 2024 pada Kamis, 26 September 2019. Prosesi pengucapan sumpah dilangsungkan dalam rapat Paripurna di gedung DPRD Kota Bogor.

Keempat pimpinan DPRD yang telah dilantik tersebut, yaitu Atang Trisnanto (PKS) sebagai Ketua DPRD, Jenal Mutaqin (Gerindra) sebagai Wakil Ketua I, Dadang Iskandar Danubrata (PDI Perjuangan) sebagai Wakil Ketua II dan Eka Wardhana (Golkar) sebagai Wakil Ketua III.

Ketua DPRD Atang Trisnanto mengatakan, setelah ini agenda selanjutnya adalah pembentukan fraksi dan Alat Kelengkapan Dewan (AKD) diantaranya komisi badan anggaran, badan pembahasan peraturan daerah, badan musyawarah dan badan kehormatan agar bisa segera bekerja dengan optimal sesuai fungsi DPRD.

Baca Juga :  Bulan Suci Ramadhan, Keamanan Pasar Besar Srimangunan Ditingkatkan

“Setelah rapat paripurna sekarang ini, sore ini pukul 16.50 WIB dilanjutkan rapat paripurna pembentukan fraksi dan AKD. Ketika semuanya terbentuk, DPRD Kota Bogor bisa segera menjalankan 3 fungsi yakni legislasi, budgeting dan controling,” tuturnya usai mengucapkan sumpah di ruangan Paripurna DPRD Kota Bogor, Kamis (26/09).

Sementara itu, Wali Kota Bogor Bima Arya mengemukakan kerjasama eksekutif dengan legislatif Kota Bogor sudah terjalin dengan baik, bahkan sebelum agenda pengucapan sumpah pimpinan DPRD dan juga terbentuknya AKD. Bima Arya berharap kerjasama yang sudah terbentuk ini terus tetap terjaga hingga kedepannya.

Baca Juga :  Bupati Badrut Tamam Ajak Seluruh Forkopimda Lakukan Edukasi Dalam Brantas Peredaran Miras

“Saya tadi sampaikan, belum disahkan saja sudah kolobarasi, berbagai isu penting disikapi dengan cepat oleh teman-teman DPRD, padahal AKD belum ada, pimpinan DPRD juga belum definitif. Mudah-mudahan ini menjadi simbol yang baik untuk kedepannya. Saya optimistis,” Pungkasnya.

Reporter : San/ Daf
Editor : Amin
Publisher : Marisa