Tingkatkan Hard Imunnity, Polres Pamekasan dan Kodim 0826 Gandeng PR Ayunda Lakukan Percepatan Vaksinasi Covid-19

oleh -214 views
Polres Pamekasan bersama Kodim 0826 menggandeng PR Ayunda melakukan Vaksinasi Covid-19.

PAMEKASAN, Senin (15/11/2021) suaraindonesia-news.com – Polres Pamekasan bersama Kodim 0826 menggandeng Pabrik Rokok (PR) Ayunda di Desa Jarin, Kecamatan Pademawu, Madura, Jawa Timur, melakukan Vaksinasi Covi-19.

Kapolres Pamekasan AKBP Rokib Triyanto menyampaikan, Percepatan Vaksinasi untuk meningkatkan hard imunnity terhadap penyebaran wabah Covid-19.

“Kegiatan Gerai Vaksinasi yang dilalukan di pabrik Ayunda ini, mendapat pengawasan dari Forkopimka Pademawu, bekerjasama dokter dan para medis dari Puskesmas Sopaah, mendapat dukungan para karyawan pabrik, serta warga desa Jarin dan sekitarnya, supaya divaksin untuk tahap pertama maupun tahap kedua,” kata Kapolres Pamekasan.

Vaksinasi di pabrik Ayunda didatangi warga karena terpampang spanduk bergambar Dandim 0826 Pamekasan, Letkol Inf Tejo Baskoro, Direktur PR Ayunda, H. Bambang Budianto, SH dan Kapolres Pamekasan, AKBP Rogib Triyanto, S.I.K. Selain itu, menyediakan Oleh-oleh minyak goreng sebanyak 600 bungkus

Sementara, Direktur PR Ayunda, Bambang Budianto menjelaskan, kegiatan vaksinasi di lokasi pabrik sudah berlangsung kedua kali. Pertama, vaksinasi diperuntukan karyawan PR Ayunda mencapai sekitar 500 orang. Sekarang ini, diperuntukan bagi warga Desa Jarin.

“Saya mengucapkan terima kasih, di perusahaan rokok Ayunda ditempati kegiatan vaksinasi. Vaksin sekarang ini menghadiri vaksinator dan petugas kesehatan dari Puskesmas Sopaah. Mereka divaksin, ada yang pertama ada juga sudah kedua,” jelasnya.

Bambang menegaskan, pihaknya akan selalu mendukung program pemerintah, khususnya dalam percepatan vaksinasi.

“Saya akan berkoordinasi, rencana kegiatan vaksinasi di wilayah perbatasan Desa Jarin dengan Desa Pagagan, Kecamatan Pademawu dan Desa Bedurih, Kecamatan Tlanakan,” tandasnya.

Selain itu, Sejumlah warga usai divaksin kepada petugas medis, aparat negara dan pemilik pabrik agar diberikan barokah sehat, panjang umur dan rezeki.

“Saya datang ke sini (Pabrik Ayunda, Red) atas kemauan sendiri tanpa paksaan siapapun. Semoga nanti ada vaksin Muhdi (60 tahun) dengan bahasa Madura kental.

Reporter : My
Editor : Redaksi
Publisher : Syaiful

Tinggalkan Balasan