JEMBER, Jumat (26/10/2018) suaraindonesia-news.com – Hari pertama tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS 2018 Kabupaten Jember sempat molor, hal tersebut dikarenakan ada kendala teknis internet.
Pengumuman akan tertundanya ujian SKD tersebut disampaikan di hadapan para peserta tes oleh Nur Hasanah, dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) yang juga sebagai koordinator panitia tes CPNS di Gedung Serbaguna Kaliwates, Kabupaten Jember, Jumat (26/10/2018).
“Saya mewakili panitia daerah dan panitia nasional, mohon maaf atas ketidaknyamanan karena tertundanya tes CPNS di hari pertama ini,” ucap Nur Hasanah.
Ujian yang seharusnya dimulai pukul 08.00 WIB ditunda pada pukul 14.00 WIB.
Dirinya menjelaskan bahwa ada kendala di koneksi internet dari daerah ke tim yang ada di Pusat.
“Daripada nanti terhenti di tengah jalan lebih baik kami tunda,” jelasnya.
Dia juga menerangkan kejadian serupa yang dialami oleh Kabupaten lain.
“Selain Jember, Malang dan Kediri juga tertunda,” imbuhnya.
Baca Juga: Bupati Jember Resmikam Kejurnas Terbang Layang
Hal serupa juga disampaikan oleh Bupati Jember, dr. Hj. Faida MMR. saat melakukan sidak di tempat ujian SKD tersebut, Bupati Faida memaklumi atas tertundanya jadwal tes tersebut.
“Sempat terkendala karena ada persiapan dari Pusat untuk IT belum terkoneksi dengan sempurna” tutur Faida
Namun meskipun itu terjadi kata faida tetap kita putuskan diselesaikan hari ini untuk empat sesi.
“Kita menghormati peserta yang dari luar kota, seperti Lumajang, Bondowoso dan Probolinggo, maka tetap kita selesaikan hari ini,” terangnya.
Dijelaskan bahwa untuk sesi pertama tadi dimulai pada pukul 14.00, sesi kedua pukul 16.00, sesi ke 3 setelah magrib serta sesi ke empat (terkhir) sekita jam 20.00 WIB.
“Untuk itu kita sebagai tuan rumah, bagaimana pun mereka adalah tamu. Kami fasilitasi konsumsi untuk para peserta seperti kopi, teh gratis untuk peserta,” pungkasnya.
Reporter : Eko Riswanto
Editor : Amin
Publisher : Imam