Jember, Suara Indonesia-News.com – Lantaran masih terjadi kekacauan di Loket, untuk sementara penyaluran dana program simpanan keluarga sejahtera (PSKS) di hentikan.
Demikian disampaikan Manajer Hantaran Kantor Pos Jember, Fajar Sulaiman, Jum`at, (21/11). Menurut Fajar, pihaknya terpaksa menghentikan penyaluran tersebut karena masyarakat yang datang keloket membludak dan suasana menjadi tak kondusif.
“Kami terpaksa menghentikannya sebab suasana diloket menjadi tidak kondusif,” katanya.
Lebih lanjut fajar menjelaskan bahwa secara resmi jadwal penyaluran dana kompensasi kenaikan BBM di Kabupaten Jember pada 1 Desember 2014 dan dilakukan secara bertahap di balai desa/kelurahan masing-masing.
“Jadwal resminya pada 1 Desember 2014, namun instruksi dari pemerintah pusat meminta seluruh daerah termasuk Jember untuk menyalurkan dana PSKS mulai 20 November 2014, sehingga penyaluran pada Kamis (20/11) merupakan coba-coba,” tambahnya.
Menurut dia, warga yang mengambil dana PSKS sebesar Rp200 ribu per bulan pada Kamis (20/11) hanya satu lingkungan dan suasananya cukup kondusif, sehingga penyaluran di Kantor Pos Besar Jember berjalan lancar.
“Hari ini antusiasme warga cukup tinggi karena mereka mendapatkan informasi dari mulut ke mulut, sehingga suasananya tidak kondusif dan kami hentikan sementara,” paparnya. (Dik)