SIDOARJO, Suara Indonesia-News.Com – Silaturahmi Pimpinan Daerah (PD) Muhamadiyah dan Aisyiah Kabupaten Sidoarjo dengan Saiful Illah , bupati Sidoarjo di ruang pertemuan hotel Utami nyatakan Solid dukung paslon Sidoarjo bersinar, sabtu (10/10/2015).
Acara tersebut selain Pimpinan Daerah Muhamadiyah bersama Pimpinan Cabang Muhammadiyah Se Kab. Sidoarjo juga jajaran Aisyiah dari PD hingga PCnya. Ketua PD Muhammadiyah Sidoarjo Dul Imam menyatakan bahwa Muhammadiyah sebagai salah satu Ormas terbesar di Indonesia , selalu menjaga soliditas organisasi baik mulai tingkat Daerah, Cabang sampai ranting, khususnya jelang Pemilukada serentak 9 Desember 2015 ini.
”Kami minta kepada warga Muhammadiyah di Kabupaten Sidoarjo ikut serta menjaga kondisi stabilitas tetap aman dan kondusif dalam pilkada 9 desember ini,” ungkap Dul Imam.
Menurut Dul Imam, kepada warga Muhammadiyah di Kabupaten Sidoarjo nanti memilih Calon Bupati yang benar-benar peduliterhadap keberadaan organisasi Muhammadiyah di Sidoarjo. Dan, Abah Saiful dalam Pemilukada 2015 ini ikut serta sebagai Calon Bupati Sidoarjo bergandengan dengan H. Nurahmad Syaifuddin atau akrab dipanggil Cak Nur.
”Oleh karena itu saya selaku PD Muhammadiyah Kab. Sidoarjo ikut mendoa’kan semoga Abah Saiful dapat terpilih kembali menjadi Bupati Sidoarjo 2016 – 2021, sebab Muhammadiyah sebagai organisasi dan warga Muhammadiyah sendiri mengakui sumbangsih Abah Saiful kepada Muhammadiyah Sidoarjo sampai dapat berkembang pesat saat ini,” cetus ketua PD Muhamadiyah Sidoarjo ini.
Begitu juga , Ketua PD Aisyah juga meminta kepada anggota Aisyiah Muhammadiyah Sidoarjo untuk berperan serta dalam Pemilukada ini serta dapatnya memilih Paslon Bupati dan Wakil Bupati yang ikut memikirkan keberadaan warga Aisyah. Pengurus Asiyah selama ini juga turut mengucapkan terima kasih kepada Abah Saiful yang ikut peduli serta berjasa didalam perkembangan Aisyah di Sidoarjo, sehingga pertumbuhan lembaga pendidikan Asiyah Di Sidoarjo semakin pesat mulai tingkat Pendidikab PAUD sampai Perguruan Tinggi.
Pada kesempatan yang sama menyampaikan rasa terima kasih kepada Warga Muhammadiyah di Sidoarjo yang telah berpartisipasi aktif dalam pembangunan Sidoarjo.
”Saya juga menyampaikan apreasiasinya kepada jajaran PD Muhammadiyah dan Aisyah Kabupaten Sidoarjo dalam Pemilukada 9 Desember 2015 secara solid dan nyata akan memilih Paslon BERSINAR NO URUT 3,” ungkap Saiful Illah dengan sumringah.
Lebih jauh, Saiful Illah berharap dukungan penuh dari warga Muhammadiyah Sidoarjo ini benar-benar terwujud dan Pasangan Bersinar dapat memimpin Sidoarjo periode 5 tahun mendatang.(Adhi).