Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Peristiwa

Sertijab Dan Lanud ATS di Meriahkan Antraksi Reog Ponorogo

Avatar of admin
×

Sertijab Dan Lanud ATS di Meriahkan Antraksi Reog Ponorogo

Sebarkan artikel ini

Bogor, Suara Indonesia-News.Com – Salah satu atraksi yang dipersembahkan oleh Prajurit TNI Angkatan Udara (UA) dalam rangka Serah Terima Jabatan (Sertijab) Komandan Lapangan Udara Atang Senjaya (Dan Lanud ATS) yaitu antraksi seni Budaya yang berasal dari Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur, Reog.

Atraksi ini merupakan rangkaian antraksi yang dipersembahkan usai upacara Sertijab Dan Lanud ATS dari Marsekal Pertama (Marsma) TNI Eko Supriyanto, SE. MM kepada Marsma TNI Dedy Permadi, SE.MMDS yang dipimpin langsung oleh Panglima Komando Operasi TNI AU I Marsekal Muda TNI M. Sayogi,S.Sos. MM yang bertindak sebagai inspektur upacara yang berlangsung di lapangan upacara Rajawali Sakti Lanud Atang Senjaya, Rabu (28/5).

Dalam pidato tertulisnya Panglima Komando Operasi TNI AU I (KOOPSAU I) Marsekal Muda TNI M. Sayogi mengatakan bahwa, Sertijab dilingkungan TNI AU merupakan peristiwa biasa yang selalu hadir dala dinamika organisasi, hal ini merupakan tanda bergulirnya suatu proses pembinaan personel dalam rangka memelihara dan meningkatkan aktualisasi peran organisasi yang diharapkan dapat terwujud penyegaran manajemen yang berimplikasi pada peran organisasi dalam menghadapi situasi yang terus berkembang. 

Baca Juga :  Ajak Gadis SMP Ke Villa, Laki-laki Pengangguran Asal Kota Malang Diringkus Polisi

“ Pergantian pejabat juga dimaksudkan untuk membawa suasana segar dan kegairahan kerja dilingkungan satuan yang pada gilirannya akan mendorong keberhasilan pelaksanaan tugas secara lebih berhasil guna dan berdaya guna,” paparnya.

Dengan demikian katanya, pergantian komandan pangkalan udara Atang Sendjaja pad pagi hari ini di samping memiliki arti yang penting dalam dinamika kehidupan organisasi juga menjadi sarana untuk mengembangkan karier bagi personel yang bersangkutan.

Sayogi juga menyebutkan, sebagai salah satu pangkalan udara yang berada di jajaran Koopsau I, kedudukan pangkalan udara Atang Sendjaja bagi kepentingan petahanan Negara memiliki nilai yang strategis, disamping letaknya yang tidak begitu jauh dari obyek vital yang ada di Ibukota Negara. “Pangkalan Udara ATS juga merupakan salah satu pangkalan induk pesawat Helikopter TNI AU,” ucapnya.

Baca Juga :  Tersengat Aliran Listrik Tiang Lampu GOR, Seorang Pelajar Meninggal Dunia

Dalam kesempatan itu pula dirinya menyampaikan selamat menjalankan tugas sebagai Dan Lanud ATS bagai Marsma TNI Dedy Permadi dan begitupun dengan Marsma TNI Eko Supriyanto selamat bertugas di posisi yang baru yaitu sebagai Staff Ahli Kasau Bidang Air Power di Mabes TNI Angkatan Udara (Mabesau) Cilakap. “Saya berharap keduanya cepat menyesuaikan diri di tempat yang menjadi tugas dan tanggung jawabnya kedepan,” pungkasnya. (Halimah)