SAMPANG, Senin (20/7/2020) suaraindonesia-news.com – Ungkapan menarik dilontarkan penggagas dan pembina Forsa Hebat, Saleh CPM disela-sela kesibukkannya ikut terjun langsung membagikan nasi bungkus pada abang becak dan paket sembako pada janda miskin Sampang, menurutnya jika ada elemen masyarakat Sampang yang ingin ikut berbagi meringankan beban hidup masyarakat miskin ditengah pandemi Covid-19, lembaga Forum Sampang Hebat (Forsa Hebat), siap membantu untuk menyalurkan dan membagikan bantuannya.
Menurutnya, jika ada elemen masyarakat Sampang atas nama lembaga atau pribadi yang menmpercayakan proses distribusi bantuannya pada Forum Sampang Hebat (Forsa Hebat), dia menjamin dan bertanggung jawab, bantuan tersebut akan sampai secara tepat sasaran pada masyarakat yang benar-benar sangat membutuhkan.
“Kami Forsa Hebat dalam bekerja untuk sosial kemanusiaan secara ikhlas karena ingin membantu meringankan beban hidup masyarakat miskin Sampang, ditengah pandemi Covid-19. Jadi, dalam menyalurkan bantuan sosial dilaksanakan dengan pendataan kebawah secara ketat dan selektif. Saya sendiri dibantu pengurus Forsa Hebat lainnya yang melakukan pengecekan dan validasi data lapangan,” tandas Saleh CPM tegas.
Ditegaskannya, kegiatan sosial kemanusiaan pembagian nasi bungkus dan paket sembako pada warga miskin Sampang ini, merupakan pancingan pada seluruh elemen masyarakat Sampang, yang mempunyai kemampuan lebih secara finansial. Baik itu kalangan pemerintahan maupun swasta di Kabupaten Sampang. Agar, sama-sama ikut memikirkan dan berbagi pada sesama yang mengalami kesulitan secara ekonomi ditengah pandemi Covid-19.
“Namun, jika tidak ada yang ingin menyalurkan bantuan sosial kemanusiaan melalui Forsa Hebat, saya secara pribadi siap secara ikhlas melanjutkan kegiatan sosial kemanusiaan membagikan nasi bungkus untuk abang becak dan paket sembako pada janda miskin di Kabupaten Sampang. Karena saya merasa senang dan bahagia jika bisa ikut berbagi untuk masyarakat miskin,” jelasnya merendah.
Saleh CPM menghimbau dan berharap pada seluruh pengurus dan relawan Forsa Hebat, dalam bekerja sosial kemanusiaan harus benar ikhlas karena Allah.
“Tanamkanlah pada diri kita semua, perasaan bahagia dan senang, jika kita dapat membantu meringankan beban hidup masyarakat miskin yang sangat membutuhkan bantuan,” ujarnya.
Terakhir dia menegaskan, janda miskin yang menerima dan mendapat bantuan paket sembako dari relawan Forsa Hebat, kebanyakan tidak mendapat program bantuan dari Pemerintah. Baik itu RTLH, PKH, dan bantuan sosial dampak Covid-19 baik yang dari dana DD maupun dari Mensos.
Reporter : Nora/War
Editor : Amin
Publisher : Ela













