RUDWOLL Ikuti Karnaval Untuk Sosialisasi Sepatu Roda

oleh -168 views
Foto: Klub sepatu roda Rudwoll saat berlatih malam di stadion semeru

LUMAJANG, Jumat (1 September 2017) suaraindonesia-news.com – Cukup unik dan menarik yang dilakukan salah satu klub sepatu roda di Kabupaten Lumajang, Propinsi Jawa Timur ini, untuk bisa mensosialisasikan olah raga sepatu roda ini.

Rudo Wolu Lumajang (Rudwoll) ini salah klub langganan juara aepatu roda di dalam ataupun di luar kota Lumajang ini.

Dalam menyambut hari kemerdekaan HUT ke-72 RI ini, kata Ketua klub sepatu roda Rudwoll, Subhan Effendi klub nya akan ikut karnaval pembangunan bersama klub sepatu roda lainnya.

“Kegiatan ini kami ikuti setelah mereka lelah mengikuti beberapa perlombaan. Yang terakhir mereka telah ikuti Kejurkab beberapa hari yang lalu, ini sebagai refreshing,” katanya kepada media ini siang tadi.

Jadi menurut Subhan, dalam mengikuti karnaval ini, para anak asuhnya juga melatih ketangkasan di jalan raya.

“Semisal anak anak nantinya akan melakukan dance yang lebih sering disebut teknik slaloom, pasti itu membuat masyarakat uang melihatnya tercengang lagi,” ujar bapak dua anak ini.

Sementara ini, menurut pelatih Rudwoll, Heri Surya Andika (HSA) juga menyampaikan kalau sampai saat ini seluruh atlit binaannya ada sekitar 20an anak.

“Mulai dari kelas pemula, standar maupun atlet kelas speed, ada semuanya. Dan kami juga memiliki atlit skate cross,” kata JASA saat ditanyai media ini.

Menariknya lagi, kata HSA dalam karnaval itu semua peserta berjumlah 20an anak itu wajib menggunakan sepatu roda, dan memakai baju perjuangan. Baca Juga: Bantuan Non Tunai Diharapkan Bermanfaat Bagi Penerima

“Kami melatih mereka untuk koreografinya setiap malam hari, seminggu 3 kali saja yang berlokasi di stadion Semeru, mulai pukul 20.00 wib sampai selesai,” bebernya.

Hal itu ternyata malah mengundang partisipasi dari orang tua atlit. Dikatakan HSA kalau orang tua selalu mendukung kegiatan positif anaknya.

“Kami sangatvharapannya bisa menyegarkan atlet usai berlaga di Kejurkab beberapa waktu lalu. Selain itu juga bisa digunakan untuk latihan ketangkasan dengan cara unik seperti ini,” pungkasnya.

Semoga dengan acara ini, penggiat sepatu roda akan tumbuh dan lebih berkembang lagi di Lumajang ini. (afu)

Tinggalkan Balasan