Potret Kemiskinan di Pandeglang Masih Dominan Disetiap Sudut Desa

oleh -379 views
Rumah Bapak Karim, salah satu warga Desa Cikuya.

PANDEGLANG, Selasa (2/3/2021) suaraindonesia-news.com – Kota Pandeglang terletak di ujung barat pulau Jawa dengan jumlah penduduk menurut Badan Pusat Statistik pada tahun 2017 mencapai 1.175.148 jiwa, dengan luas wilayah 2.746.89 km yang terdiri dari 35 kecamatan,13 kelurahan, serta 326 Desa.

Dari pantauan awak media dilapangan, minim nya sarana Instalasi Pengolahan Air Limbah Domestik Terpadu (IPAL -DT) serta kurang nya Sarana Air Bersih (SAB) ini memicu tingkat kekumuhan masyarakat termasuk Desa Cikuya kecamatan Sukaresmi Pandeglang – Banten.

Salah satu warga Desa Cikuya, Karim menuturkan diri nya sudah hampir 20 th tinggal di gubug sempit dengan 4 orang anak terpaksa harus tinggal di lingkungan yang kumuh serta rawan banjir dikala musim penghujan.

“Untuk makan sehari hari, saya cuma mengandalkan dari hasil kuli di sawah, itupun kalau ada tetangga yang menyuruh saya,” jelas nya pada media.

Selanjut nya dijelaskan soal penyakit yang selama lebih dari satu tahun yang diderita
Oleh nya, terpaksa harus dirasakan karena tidak mampu untuk berobat dikarenakan kondisi tidak punya.

Dikonfirmasi, kepala Desa Cikuya, Saniman menuturkan, pihak nya sudah sering mengajukan berbagai bentuk permohonan bantuan kepada pihak Pemerintah terkait kondisi saat ini di Desa nya.

“Dari pengajuan sarana jalan poros Desa, sampai minim nya sanitasi di Desa, serta kurang nya Sarana Air Bersih itu semua sudah kita ajukan ke pihak Pemerintah. Termasuk pengajuan pembangunan Rumah Tidak layak Huni ( RTLH) telah di buatkan proposal nya pada tahun 2019 dan sampai saat ini belum terealisasi juga,” pungkas nya.

Jelas semua ini merupakan hal yang perlu lebih diperhatikan oleh pemerintah Kabupaten Pandeglang. Terutama bagi Desa Desa yang berada jauh dipelosok pemerintahan Kabupaten Pandeglang, karena mereka yang jauh di pelosok selain butuh sarana dan prasarana, juga satu hal yang lebih didambakan oleh mereka adalah layak nya jalan poros Desa.

Reporter : Yona S
Editor : Redaksi
Publisher : Sayiful

Tinggalkan Balasan