PLN Area Nias Selesaikan Perbaikan Jaringan Serta Pergantian Tiang Listrik di Desa Niko’otano Dao

oleh -251 views
Kiri foto sebelum di perbaiki dan Kanan setelah selesai pengerjaan

NIAS, Rabu (8/11/2017) suaraindonesia-news.com – PLN Area Nias terus bekerja keras untuk mewujudkan Nias terang, hal ini terbukti dengan selesainya perbaikan jaringan listrik serta mengganti semua tiang kayu atau pohon yang selama ini menjadi tiang listrik di ganti dengan tiang sesuai standar.

“PLN akan selalu memberikan layanan terbaik kepada pelanggan melalui penyediaan tenaga listrik yang berkualitas. Hal ini hanya dapat dilakukan dengan semangat berinovasi dan terus memperbaiki diri serta kerjasama yang baik dari para masyarakat dalam berbagi informasi positif yang membangun,” tutur Manajer PLN Area Nias, Poltak Samosir.

Lanjutnya, PLN juga akan segera merespon setiap informasi yang di sampaikan ke kami, dengan selesainya pengerjaan perbaikan jaringan dan pergantian tiang di Desa Niko’otano Dao, Kecamatan Gunungsitoli Alo’oa, Sumatera Utara itu bukti bahwa kami selalu terbuka dan berusaha untuk menuju Nias terang, terang Poltak.

Dalam penuturannya kepada awak media ini, Manajer PLN itu juga menceritakan awal dan hingga selesainya diperbaiki masalah listrik di Desa Niko’otano Dao itu.

“Sebelumnya pada bulan Mei 2017 kami menerima keluhan warga dusun 2 Desa Niko’otano Dao melalui kepala desa dan jajarannya memohon agar tarikan listrik ke warga mereka bisa distandardkan karena sebelumnya ditempel pada tiang tiang kayu dengan kabel ukuran kecil,” tuturnya.

Baca Juga: Kumpul Kebo Dengan Janda, Oknum Guru SDN Sumberkare-1 Digrebek Pol PP 

Lanjutnya, menerima laporan tersebut kami (PLN-Red) segera merespon karena ini bagian dari pembenahan pelayanan listrik yang lebih baik.

Memang ditengah jalan ada tantangan, antara lain sempat ada penolakan pemilik lahan yang kita minta izin penempatan tiang serta pohon yang agak mengganggu. Namun hal ini bisa selesai pada Okt 2017 kemarin bersama kepala desa dan jajarannya sehingga warga tersebut mau mendukung sehingga selesai.

Total tiang baru yang kami pasang adalah sebanyak 21 tiang dengan jarak kurang lebih 980 meter.

“Dengan tiang standard dan kabel baru yang ukurannya lebih besar diharapkan pelanggan yang ada dilokasi dapat menikmati tegangan listrik yang lebih baik,” harap Poltak.

Lanjutnya, kita sudah membangun jaringan tiang dan kabel listrik yang baik kami juga berharap pelayanan terbaik kami bisa berlanjut sampai kepada produk terbaik kami yaitu layanan listrik pintar atau yang dikenal masyarakat sebagai pulsa token.

Oleh karena itu kami meminta warga yang masih berlangganan pasca bayar dilokasi tersebut bermigrasi ke layanan listrik pintar karena layanan ini menjadi end point service kami yg terbaik. Listrik pintar jauh lebih baik karena biaya lebih murah tanpa biaya rekening minimum atau beban dan bebas dari potensi ketidaksesuaian penagihan.

Bahkan kami di Nias berencana akan menyiapkan tim khusus untuk penanganan gangguan jika ada komplein pelanggan khusus listrik pintar. Sehingga jika ada pengaduan pada pelanggan listrik pintar akan lebih cepat.

Poltak juga mengakui jika masih ada beberapa jaringan belum standard di beberapa tempat di Nias.

“Masih ada dibeberapa lokasi dipulau Nias dimana jaringan listrik belum standard untuk kami benahi. Dan kami sedang mendata untuk perbaikannya terus,” tegasnya.

Namun perbaikan yang akan kami lakukan diharapkan dapat disambut warga dengan memudahkan kami untuk penebangan pohon yang akan melintasi jaringan tiang kabel PLN serta warga pelanggan PLN yang masih pasca bayar bersedia semua bermigrasi ke listrik pintar atau pulsa token.

Diakhir penyampaian Manajer PLN Area Nias itu juga mengajak masyarakat untuk menghubungi 123 jika ada masalah gangguan

“Jadi, kalau lampu mati atau ada gangguan lain, pelanggan bisa mengandung dengan menelepon ke 123, nah (lalu) dari situ kita bisa nge-track petugasnya sudah jalan atau belum, sudah sampai di mana petugasnya,” ajak Poltak. (T2g/Jie)

Tinggalkan Balasan