LUMAJANG, Minggu (18/2/2018) suaraindonesia-news.com – Sejumlah pengurus Persatuan Sepatu Roda Seluruh Indonesia (Porserosi) Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, melakukan persiapan menjelang pelaksanaan Kejuaraan Propinsi (Kejurprov) ll Sepatu Roda, Piala Bupati Tuban.
Ketua Porserosi Kabupaten Lumajang, Yuli Harismawati yang didampingi Wakil Ketua dan Sekretaris Porserosi Kabupaten Lumajang, mengatakan bahwa Kejurprov ll Tuban itu rencananya akan dilaksanakan hari Sabtu-Minggu tanggal 24-25 Pebruari 2018 dan akan diikuti oleh beberapa kabupaten yang mewakili kabupatennya masing-masing.
“Saat ini sedang kita siapkan, antara lain seperti teknik lomba yang sangat dibutuhkan pada lomba tersebut. Kalau fisik para atlet sudah kami persiapkan jauh-jauh hari,” ujarnya.
Yuli menegaskan, yang lebih penting dari semua itu adalah kesiapan mental sehingga pada saatnya pelaksanaan kejuaraan nanti agar dapat mengikuti lomba dengan memberikan hasil yang terbaik bagi Kabupaten Lumajang.
“Kesiapan mental juga lebih penting selain persiapan lainnya. Kami juga melakukan koordinasi dengan bidang prestasi KONI Kabupaten Lumajang, untuk mendapatkan petunjuk dan arahan dalam persiapan lomba,” ucapnya.
Harapannya dengan mengikuti Kejurprov ini dapat mengimplementasikan hal-hal yang baik di Kabupaten Lumajang setelah beberapa kali menyabet Thropy kejuaraan bergengsi.
Sementara itu kata salah satu pelatih, Heri Surya Andika, menjelaskan bahwa 28 anak asuhannya telah ditetapkan mewakili Kabupaten Lumajang mengikuti Kejurprov II Tuban ini.
“Semoga sebelum pelaksanaan kegiatan kejuaraan, semua yang terlibat di Porserosi dan wali atlet dapat mempersiapkan dengan baik sehingga dapat mengikuti lomba dengan baik dan memperoleh hasil yang terbaik,” harapnya.
Reporter : Achmad Fuad Afdlol
Editor : Agira
Publisher : Tolak Imam












