Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
RegionalSosial Budaya

Pemkab Sumenep Gelar Puncak BBGRM dan Hari Kesatuan Gerak PKK Provinsi Jatim, Bupati Fauzi : Budaya Gotong Royong Merupakan Spirit Kemajuan

Avatar of admin
×

Pemkab Sumenep Gelar Puncak BBGRM dan Hari Kesatuan Gerak PKK Provinsi Jatim, Bupati Fauzi : Budaya Gotong Royong Merupakan Spirit Kemajuan

Sebarkan artikel ini
IMG 20211101 124124
Bupati Sumenep, Achmad Fauzi saat memberikan sambutan pada acara puncak peringatan bulan bhakti gotong royong ke - 17 dan hari kesatuan gerakan PKK ke - 48 di gedung graha adipoday.

SUMENEP, Minggu, (31/10/2021) suaraindonesia-news.com — Pemerintah Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, berhasil menggelar puncak peringatan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) ke-17 dan Hari Kesatuan Gerak PKK ke-48 Provinsi Jawa Timur.

Turut hadir dalam kegiatan yang berlangsung di Graha Adipoday itu, Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur, Ketua TP PKK Jawa Timur, Bupati dan Wakil Bupati Sumenep, Forkopimda Sumenep, serta sejumlah kepala daerah di wilayah Jawa Timur.

Bupati Sumenep, Achmad Fauzi, mengatakan acara tersebut saat ini terasa sangat spesial. Khususnya bagi masyarakat Sumenep. Karena puncak peringatan BBGRM dan Hari Kesatuan Gerak PKK Provinsi Jawa Timur kali ini bertepatan dengan Hari Jadi Sumenep ke-752.

“Dengan Bismillah Melayani menuju Sumenep unggul, mandiri, dan sejahtera, sehingga kehadiran Ibu Gubernur yang ‘Cettar’ semakin membuat masyarakat Sumenep berbahagia,” katanya.

Bupati Fauzi juga memperkenalkan tempat – tempat wisata yang ada di Sumenep, seperti Pulau Giliyang yang memiliki kadar oksigen terbaik kedua di dunia, Pantai Lombang, Pantai Slopeng, hingga Pantai Sembilan.

“Di Sumenep ini banyak potensi alam yang bisa dikembangkan, dijadikan tempat wisata sebagai salah satu alat untuk memajukan daerah itu sendiri hususnya Kabupaten Sumenep,” terang politisi muda PDIP itu.

Fauzi berharap, supaya masyarakat lebih mengedepankan gotong royong, dengan gotong royong kita lebih kuat.

“Karena budaya gotong royong merupakan spirit kemajuan, serta bisa menyatukan kemajemukan dalam bingkai semangat melanjutkan pembangunan,” ajaknya.

Reporter : Halis
Editor : Redaksi
Publisher : Syaiful