Pemkab Nias Sampaikan Belum Ada Pasien yang Terjangkit Virus Covid 19 di RSUD Gunungsitoli Kabupaten Nias

oleh -422 views
Kadis Kominfo Kabupaten Nias, Dahlanroso Lase.

NIAS, Senin (16/3/2020) suaraindonesia-news.com – Pemerintah Kabupaten Nias melalui Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Nias, Dahlanroso Lase menyampaikan bahwa Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Gunungsitoli, Kabupaten Nias belum ada pasien yang terjangkit Virus Covid 19.

“Berdasarkan info dari Direktur RSUD Gunungsitoli Kabupaten Nias, dr. Julianus Dawolo bahwa berita adanya pasien terjangkit Virus Covid 19 di RSUD Gunungsitoli merupakan berita bohong dan sampai hari ini tidak ada pasien di RSUD Gunungsitoli yang dirawat karena menderita Virus Covid 19,” tulis kadis di grup WhashApp mitra Kominfo.

Hingga berita ini ditayangkan belum ada informasi resmi yang terjangkit Virus Covid 19 di Pulau Nias.

Reporter : Topan
Editor : Amin
Publisher : Ela

Tinggalkan Balasan