RegionalSosial Budaya

Pekerja Relawan Pembuatan Jembatan Gantung Desa Cikande Ditanggapi Positif Wakil Ketua APDESI Kabupaten Karawang

Avatar of admin
×

Pekerja Relawan Pembuatan Jembatan Gantung Desa Cikande Ditanggapi Positif Wakil Ketua APDESI Kabupaten Karawang

Sebarkan artikel ini
IMG 20200410 165455
Proyek Pembuatan Jembatan Gantung di Wilayah Desa Cikande, Kab. Karawang.

KARAWANG, Jumat (10/4/2020) suaraindonesia-news.com – Proyek pembuatan jembatan gantung yang berlokasi di Dusun Cikande 4, Desa Cikande, Kecamatan Cilebar di tanggapi positif oleh Wakil Ketua Asosiasi Pemerintahan Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kabupaten Karawang. Jumat (10/4/2020).

H.M. Rombi ketika di temui mengatakan dirinya sangat salut pada pasukan relawan pembuatan jembatan gantung yang dimana mereka tidak ada anggaran upah kerja dari pemerintahan Desa, Kecamatan, Kabupaten, Propinsi dan pusat.

Lebih lanjut Rombi menerangkan pembuatan jembatan gantung atas kerjasama dan bantuan komunitas muslim mulai dari Negara Singapoera, Malaysia dan Indonesia yang di kumpulkan melalui yayasan Al – Ikhwan Kabupaten Karawang.

“Saya juga mengapresiasi masyarakat sekitar lokasi dalam memberikan bantuan, baik tenaga maupun makannya, juga bantuan tenaga dari perangkat Desa, Rt sampai Linmas yang mau beribadah tenaga,” ungkapnya.

Dipenghujung pembicaraan, Rombi mendoakan para pekerja atas kerjasamanya menjadi ibadah tenaga mereka kelak.

Reporter : Endang Fauzi
Editor : Amin
Publisher : Ela