Pasca Banjir, Taman Wiyata Bahari Sampang Penuh Sampah

oleh -224 views
Kondisi taman wiyata bahari Sampang penuh sampah, pasca banjir.

Reporter : Nor/Adi

Sampang, Sabtu 29/102016 (Suaraindonesia-news.com) –Banjir bandang yang selalu melanda kota Sampang, menyisakan tumpukan Sampah di areal Taman Wiyata Bahari Sampang, yang beralokasi di jalan Suhadak Kelurahan Dalpenang. Taman yang semula indah, saat ini penuh sampah berserakan.

Tak pelak, taman Wiyata Bahari yang biasanya menjadi tempat ajang remaja nongkrong, menjadi sepi karena sudah tidak indah lagi akibat tumpukan sampah. Ironisnya, tumpukan sampah tersebut sampai saat ini tidak dibersihkan oleh dinas terkait Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kabupaten Sampang.

Informasi yang di himpun suaraindonesia-news.com, dari salah pengunjung Taman Wiyata Bahari, Imam (31), mengatakan pihaknya merasa kurang nyaman saat duduk di taman tersebut karena selain bau yang kurang enak tempatnya juga kotor.

“Jadi tidak betah mas padahal tadinya saya ingin Duduk Santai disini, namun karena kondisi yang kotor dan bau menyengat, membuat taman ini sepi” ujar imam, kemari.

Untuk itu, masyarakat berharap petugas kebersihan dari Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kabupaten Sampang segera membersihkan tumpukan sampah kotor di areal Taman Wiyata Sampang.

“Kotornya taman akibat tumpukan Sampah pasca banjir harus dibersihkan, agar ke indahan taman itu dapat segera di nikmati kembali oleh masyarakat,” terang Zainudin, pengunjung taman lainnya.

Kadis BLH Sampang saat ingin dikonfirmasi terkait permasalahan tumpukan sampah di taman Wiyata Bahari, tidak ada dikantor. Informasi dari staf BLH sedang ada dilapangan.

Tinggalkan Balasan