Sumenep, Suara Indonesia-News.Com – Patari Demokrat (PD) Sumenep dinilai gagal dalam melakukan negoisasi politik, salahsatunya mengantarkan anggotanya di Pimpinan komisi yang ada di DPRD Sumenep.
Pernyataan tersebut disampaikan salah satu pengurus partai demokrat yang tidak bersedia di cantumkan namanya, Rabu, (05/11/2014), ia menilai, pengurus partai yang dipercaya oleh partai untuk melakukan negoisasi politik sudah gagal, karena menurutnya tidak bisa membawa partai, salah satunya merebut posisi pimpinan Ketua Komosi yang ada.
Terbukti, dari pantauan Suara Indonesia-News.Com, walaupun penetapan Ketua Komisi dan anggota Komisi-Komisi sudah dilakukan, namun tak seroangpun anggota dewan dari partai yang berlambangkan Mercy itu terlihat di komisi-komisi yang ada, baik sebagai Pimpinan Komisi maupun Anggota.
Padahal, partai yang di ketuai mantan Presiden SBY itu sebagai partai pemenang ke dua setelah PKB, di Pemilihan Legislatif (Pilleg) Kabupaten Sumenep 2014.
Sementara, Zainur Ridla selaku sekretaris jendral (sekjen) partai demokrat saat di konfirmasi melalui Hand Phone (HP) genggamnya mengatakan, terkait munculnya wacana dan anggapan dari salah satu anggota pengurus partai demokrat, bahwa partai demokrat dinilai gagal dalam mengantarkan anggotanya salah satunya di Pimpinan Komisi, ia menjelaskan, kalau hanya persoalan wacana dirinya menilai tidak perlu ditanggapi, karena menurutnya juga masih belum selesai dan apa yang ia lakukan semuanya di ketahui oleh DPD (Dewan Pimpinan Daerah) dan yang menilai gagal dan tidaknya juga DPD.
“kalau hanya persoalan wacana dan anggapan tidak perlu saya tanggapi mas, dan ini juga masih belum, toh semua apa yang saya lakukan di ketahui DPD dan yang menilai juga DPD,” jelas Zainur. (Zai).