Panglima Kodam V/Brawijaya Mayjen TNI Sumardi Beri Santunan Kepada 100 Anak Yatim Piatu - Suara Indonesia
Example floating
Example floating

Panglima Kodam V/Brawijaya Mayjen TNI Sumardi Beri Santunan Kepada 100 Anak Yatim Piatu

×

Panglima Kodam V/Brawijaya Mayjen TNI Sumardi Beri Santunan Kepada 100 Anak Yatim Piatu

Sebarkan artikel ini
IMG 20160629 WA0010

Reporter: Adhi

Suarabaya, suaraindonesia-news.com – Panglima Kodam V/Brawijaya Mayjen TNI Sumardi memberikan santunan kepada 100 anak yatim piatu. Acara itu dikemas dengan buka puasa bersama, diikuti jajaran jajaran pimpinan dan personil TNI-AD di Markas Komando Rayon Militer (Korem) 084/Bhaskara Jaya di Surabaya, Selasa 28 Juni 2016.‎

“Santunan itu memang haknya anak yatim. Dan, sebagai umat Muslim, kita berkewajiban melaksanakannya,” ujar Mayjen TNI Sumardi, usai berbuka puasa.

Lanjutnya Sumardi yang dilakukan juga bersamaan dengan masa akhir jabatannya sebagai Pangdam V/Brawijaya.

Baca Juga :  Upaya P4GN Dengan Tes Urin Oleh Bagian Humas dan Protokol Setda Lumajang

“Ini sekaligus juga sebagai tanda berakhirnya tugas saya sebagai Pangdam V Brawijaya,” lanjutnya didampingi Komandan Korem 084/Bhaskara Jaya, Letkol Denny dan staf pimpinan di lingkungan Kodam V/Brawijaya.

Selain anak-anak yatim, juga ikut diundang di acara tersebut berbagai organisasi kepemudaan, diantaranya ada perwakilan FKPPI, Pemuda Pancamarga, Pemuda Pancasila, Karang Taruna, Pramuka dan lainnya.

Di depan wartawan, Sumardi mengatakan Jawa Timur adalah provinsi yang kondusif, aman dan harus terus dijaga. ‎TNI-AD khususnya akan terus ikut mendukung suasana tersebut.

Baca Juga :  Dewan Nilai Pemkab Kurang Peka, Bupati Minta Tunggu Hasil Rekomendasi Tim Monev Pemprov

“Provinsi Jawa Timur cukup bagus kondusif dan aman. Forpimda nya juga solid, dan kerjasama dengan TNI, juga berjalan baik, ini harus terus dipertahankan,” katanya.‎

‎Sementara, untuk mewujudkan keamanan saat Idul Fitri 2016, pihaknya meminta semua elemen ikut berpartisipasi.

“Kalau untuk prajurit TNI, ‎tanpa diminta pun kita selalu siap melaksanakan tugas pengamanan,” pungkasnya