Pabrik Pengolahan Kayu di Desa Wringin Anom Tongas Probolinggo Ludes Terbakar - Suara Indonesia
Example floating
Example floating
PeristiwaRegional

Pabrik Pengolahan Kayu di Desa Wringin Anom Tongas Probolinggo Ludes Terbakar

×

Pabrik Pengolahan Kayu di Desa Wringin Anom Tongas Probolinggo Ludes Terbakar

Sebarkan artikel ini
WhatsApp Image 2019 07 24 at 11.14.44 1
PT. HWI (Hariyo Wood Indonesia), sebuah pabrik pengolahan kayu yang berlokasi di Desa Wringin Anom, Kecamatan Tongas, Kabupaten Probolinggo, ludes dilalap si jago merah, Selasa (23/7) petang.

PROBOLINGGO, Rabu (24/07/2019) suaraindonesia-news.com – PT. HWI (Hariyo Wood Indonesia), sebuah pabrik pengolahan kayu yang berlokasi di Desa Wringin Anom, Kecamatan Tongas, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, ludes dilalap si jago merah, Selasa (23/7) petang.

Baca Juga :  Asik Berkaraoke Dengan Relasi, 13 Pemandu Lagu Terjaring Razia Cipkon

Kapolsek Tongas, Polres Probolinggo Kota, AKP. Tavip Hariyanto mengatakan, penyebab terbakarnya pabrik pengolahan kayu PT.HWI tersebut belum diketahui. Sementara penyebab masih dalam lidik. Untuk korban jiwa nihil. Taksiran kerugian material belum ada konfirmasi.

Baca Juga :  Pilwali Kota Probolinggo, Handal Brillian Unggul

“Untuk upaya pemadaman 3 unit mobil Damkar, 2 unid dari Kota dan 1 unit dari Kabupaten Probolinggo diterjunkan. Hingga saat ini upaya pemadaman masih berlangsung,”Jelas Taviv, via selulernya.

Reporter : S. Widjanarko
Editor : Amin
Publisher : Mariska