HukumPendidikanRegional

Menuju Kebiasaan Baru, Sat Lantas Polres Sumenep Gelar Operasi Patuh Semeru 2020

Avatar of admin
×

Menuju Kebiasaan Baru, Sat Lantas Polres Sumenep Gelar Operasi Patuh Semeru 2020

Sebarkan artikel ini
IMG 20200720 130311
Kasat Lantas Polres Sumenep, AKP Deddy Eka Aprianto saat di temui suaraindonesia-news.com.

SUMENEP, Senin (20/7/2020) suaraindonesia-news.com – Sat Lantas Polres Sumenep, Madura, Jawa Timur akan menggelar Operasi Patuh Semeru 2020 termasuk memberi himbauan bagi pengendara yang tidak menggunakan masker.

Operasi tersebut berbeda dari operasi kendaraan bermotor dalam kondisi normal. Operasi Patuh Semeru 2020 kali ini sudah direncanakan akan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 bagi para pengendara bermotor. Baik mematuhi protokol kesehatan seperti, menerapkan jaga jarak, pakai masker.

“Sat Lantas Polres Sumenep akan melaksanakan Operasi Patuh Semeru 2020 dari tanggal 23 Juli sampai 5 Agustus 2020,” kata Kasatlantas Polres Sumenep, AKP Deddy Eka Aprianto saat ditemui Mapolres setempat, Senin (20/7).

Dalam operasi ini akan dilaksanakan selama 14 hari dan untuk pengendara bermotor harus mematuhi rambu-rambu lalulintas. Selain itu pengendara mematuhi protokol kesehatan.

“Tingkatkan kedisiplinan masyarakat di kebiasaan baru ini, oleh karena itu cara bertindak dilakukan dengan preemtif, preventif dan persuasif kepada masyarakat dengan orientasi kedisiplinan, baik di ruang publik maupun pelayanan publik. Dan hindari tindakan yang kurang simpatik pada momentum operasi ini,” ungkapnya.

Operasi ini juga akan melibatkan intansi lainnya seperti Kodim, Dinas Perhubungan Sumenep, dan petugas lain nantinya.

“Untuk yang akan ditindak pelanggaran diprioritaskan seperti, tidak pakai helm, tidak pakai sabuk, melawan arus, mabuk, knalpot brong dan kecepatan,” paparnya.

Untuk operasi ini yang akan direncanakan dilakukan di Kota saja melihat banyaknya para pengendara yang melanggar. Selain itu apabila nanti terlihat kondusif akan dilakukan operasi ke samping kota untuk koordinasi dengan pihak polsek jajaran agar bisa memberikan edukasi terhadap para pengendara.

“Harapannya dalam Operasi Patuh Semeru 2020 ini. Semoga masyarakat dengan adanya operasi ini lebih meningkatkan lagi dalam berlalulintas. Meningkat lagi kedisiplinan masyarat di tengah pandemi Covid-19, dan tidak lupa memakai masker, jaga jarak. Hal itu untuk diharapkan agar menekan laka lantas juga dan harus tertib lalulintas,” tandasnya.

Reporter : Dayat
Editor : Amin
Publisher : Ela