Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Pendidikan

Memperihatinkan, Salah Satu Sekolah di Sambas Mendapat Sorotan Netizens

Avatar of admin
×

Memperihatinkan, Salah Satu Sekolah di Sambas Mendapat Sorotan Netizens

Sebarkan artikel ini
sekolah SD di Sambas

Reporter: Hasan

Sambas, 01/8/2016 (Suaraindonesia-news.com) – Sungguh memperihatinkan salah satu sekolah dasar yang ada di Kecamatan Subah, Kabupaten Sambas Kalimantan Barat, Karena selain bangunannya terbuat dari anyaman bambu, dan bangkunya juga terbuat dari kayu bekas, dan hanya ada dua ruangan.

Seperti yang ada dalam Video yang diunggah oleh akun Facebook (FB) atas nama “Selamat Pagi Indonesia” pada 9 Februari lalu.

Dalam Video yang berdurasi 1:47 detik ini menceritakan secara singkat keadaan dan kondisi Sekolah Dasar ini, namun tidak disampaikan secara detail Sekolah Dasar ini bertempat desa mana. Ketika ditelesuri dalam Video itu hanya menyebut di pedesaan dan ketidak layakannya.

“Ini sekolah di Desa Kabupaten Sambas,” Katanya.

Baca Juga :  Dewan Pendidikan Sampang Tentukan Pemetaan Wilayah Tugas Anggota

Orang yang ada Video tersebut juga menyampaikan kondisinya, seperti lonceng berkarat dari besi tua, juga papan tulis untuk kegiatan belajar mengajar dari kayu yang sudah retak.

Ketika dikomentari oleh beberapa Nitizen di medsos Facebook ini, semisal yang punya akun Tri Wicaksono, mempertanyakan alamat lengkap,.sang pengunggah yang nama nama akunnya “Selamat Pagi Indonesia” menjawab, keberadaan sekolah itu ada di Desa Balai Gemuruh Kecamatan Subah, tapi langsung ditimpali oleh akun yang bernama Anton Elok Sempitak, bahwa sekolah itu yang benar berada di Desa Tebuah Elok Kecamatan Subah.

Pengunggah Video ini berharap, persoalan ini bisa direspon dan diperhatikan oleh pemerintah setempat dan pusat serta minta bantuan pada semua Nitizen untuk mengeshare sehingga bisa sampai ke pemerintah pusat.

Baca Juga :  SDN Gunung Sekar 1 Gelar Bazar Eksplorasi Investasi Pendidikan

Dalam unggahan ini, sudah mendapat respon baik oleh Netizen beserta komentar yang beragam, seperti dukungan moral, saran dan penyesalan, seperti yang punya akun Moh Hasan Bin Matsaha yang menyesalkan kondisi Sekolah Dasar yang jauh dari kata layak, dan tidak diperhatikan yang berakibat pada ketidak idealan generasi penerus.

“Sungguh ironis, bagaimana anak-anak kita bisa fokus belajar, kalau kondisinya sangat tidak layak. Koruptor terlanjur merajalela, generasi pun hancur,” Sesalnya.

Sampai berita ini diturakan, bahwa Video di Medsos Facebook ini sudah dibagikan 672.668 kali dilihat oleh Nitizen, 5.016 netizin menandai suka, 390 komentar dan 24.594 dibagikan.