Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
Regional

Membahayakan, Warga dan Pengguna Jalan Keluhkan Papan Reklame

Avatar of admin
×

Membahayakan, Warga dan Pengguna Jalan Keluhkan Papan Reklame

Sebarkan artikel ini
IMG 20220406 183036
Papan reklame yang dinilai membahayakan, berdiri dibahu jalan dengan ujung agak menjorok ke ruas jalan.

PATI, Rabu (06/04/2022) suaraindonesia-news.com – Dinilai membahayakan, sejumlah warga dan pengguna jalan yang melintas di ruas jalan di Jalan Raya Pati – Gembong Km 7, meminta pihak berwenang menertibkan papan reklame.

Papan reklame milik toko bahan bangunan TB DR Pati Indo, turut Dukuh Serut Desa Kedungbulus Rt 01 Rw 03 Kecamatan Gembong itu, berdiri tepat dibahu jalan agak menjorok ke ruas jalan.

Papan terbuat dari material besi tersebut, tutur seorang warga setempat, seringkali tersenggol kendaraan bus pariwisata dari arah Pati menuju kawasan wisata Muria.

“Membahayakan pengguna jalan yang melintas, terutama saat kendaraan bus dan truk berpapasan, seringkali tersenggol”, ujar seorang warga yang tak ingin disebutkan namanya, Rabu (06/04).

Menurutnya, selain papan agak menjorok ke ruas jalan, posisinya juga terlalu rendah, sehingga bus atau truk yang melintas harus ekstra waspada dan hati – hati, bila tak ingin kaca mobil atau spionnya terbentur papan reklame tersebut.

Baca Juga :  Marak Tambang Ilegal, Komisi III DPRD Sumenep Konsultasi ke ESDM Jatim

Sekalipun belum pernah ada yang melaporkan terjadinya insiden, namun warga meminta Satpol PP dan Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Pati untuk menertibkan keberadaan papan reklame tersebut.

“Mudah – mudahan segera ditindak-lanjuti, karena posisinya membahayakan. Kasihan pengemudi”, harap warga.

Reporter : Usman
Editor : Redaksi
Publisher : Syaiful